10 Pasien COVID-19 Tewas Akibat Kebakaran di RS Rumania

Rumah sakit kebakaran akibat masalah listrik. Pasien COVID-19 turut menjadi korban.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 15 Nov 2020, 13:47 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2020, 13:45 WIB
Ilustrasi Kebakaran. (Freepik/ArthurHidden)
Ilustrasi Kebakaran. (Freepik/ArthurHidden)

Liputan6.com, Bucharest - Kebakaran di rumah sakit Romania merenggut nyawa pasien COVID-19. Setidaknya ada 10 pasien yang tewas.

Dilaporkan BBC, Minggu (15/11/2020), api muncul dari ruang ICU di kota Piatra Neamt yang berada di utara Rumania. Diduga api berasal dari korsleting listrik.

Menteri Kesehatan Rumania Nelu Tataru berkata pasien-pasien COVID-19 yang berada di rumah sakit itu kini dipindahkan ke fasilitas di kota Iasi.

Ada delapan korban meninggal di ruangan tempat api menyala di lantai dua rumah sakit. Ada juga dua yang meninggal di ruangan sebelahnya.

Beberapa pasien COVID-19 yang meninggal dunia sedang dirawat menggunakan ventilator.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Dokter Terluka Parah

Fakta Penyebab Kematian Pasien Covid-19 dan Trombosis yang Ramai di Medsos
Gambar ilustrasi diperoleh pada 27 Februari 2020 dengan izin dari Food and Drug Administration AS menunjukkan Virus Corona COVID-19. (US Food and Drug Administration/AFP)

Seorang dokter berada dalam kondisi kritis setelah berusaha menyelamatkan pasien. Dokter itu menderita luka bakar yang parah. 

Menkes Rumania berkata selain dokter ada beberapa staf medis lagi yang menderita luka bukar

Api menyebar secara cepat setelah terpapar oksigen dari alat bantu untuk pasien.

Rumania telah mencatat lebih dari 350 ribu kasus COVID-19 sejak pandemi dimulai. Total pasien meninggal mencapai 8.813.

Infografis COVID-19:

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya