Senat Brasil Selidiki Presiden Jair Bolsonaro Atas Kelalaian dalam Menangani Pandemi COVID-19

Dikecam secara luas oleh ahli medis terkait cara ia tangani pandemi COVID-19, senat Brasil menyelidiki Jair Bolsonaro.

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Apr 2021, 15:31 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2021, 15:31 WIB
Presiden Brasil Jair Bolsonaro (AP/Eraldo Peres)
Presiden Brasil Jair Bolsonaro (AP/Eraldo Peres)

Liputan6.com, Brasilia - Presiden Jair Bolsonaro diselidiki oleh Senat Brasil terkait dengan caranya menangani pandemi COVID-19. Bolsonaro telah dikecam oleh para ahli medis sebagai salah satu yang terburuk di dunia dalam upayanya untuk menanganinya.

Dikutip dari Aljazeera, Selasa (15/4/2021), pada hari Rabu 14 April 2021, jumlah kematian Brasil karena COVID-19 diperkirakan melampaui 360.000 -- membuat negara tersebut memiliki angka tertinggi kematian kedua setelah Amerika Serikat (AS).

Sejak awal, Bolsonaro sudah meremehkan pandemi dan menanggapnya sebagai "flu kecil". Ia juga meragukan keefektifan dalam penggunaan masker dan melakukan vaksin.

Ia juga terus melakukan unjuk rasa terkait penentangannya untuk tindakan lockdown.

"Tidak bisakah mereka memahami bahwa kebijakan menutup segalanya, mengunci total itu salah?" katanya kepada kerumunan pendukungnya di gerbang istana presiden di ibu kota Brasil.

 

**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Penyelidikan yang Mengarah pada Pemakzulan

Jair Bolsonaro, politikus Brasil yang dinilai memiliki sikap rasis seperti Presiden Donald Trump (AFP)
Jair Bolsonaro, politikus Brasil yang dinilai memiliki sikap rasis seperti Presiden Donald Trump (AFP)

Setelah pernyataannya tersebut, Mahkamah Agung Brasil mengesahkan pembukaan penyelidikan Senat yang mempunyai akronim Portugis CPI.

"Kinerja pemerintah dalam menangani pandemi adalah yang terburuk," kata Humberto Costa, mantan menteri kesehatan dan senator dari Partai Buruh sayap kiri, kepada Al Jazeera.

Costa mengatakan bahwa Colsanaro sangat takut kepada CPI dan apa konsekuensi yang harus ia hadapi apabila ia dinyatakan bersalah.

Secara keseluruhan, 11 senator dan tujuh pengganti akan membentuk panitia yang akan memanggil saksi untuk bersaksi atas tuduhan-tuduhan Bolsonaro yang berkisar dari ia menyabotase tindakan jaga jarak, menargetkan otoritas lokal yang mencoba menerapkan lockdown, sampai bertindak lalai dalam memperoleh vaksin.

Salah satu rumah sakit di ibu kota Amazon, Manaus, juga sudah kehabisan oksigen -- sebuah kasus yang menjadi fokus utama para Senat.

Penyelidikan ini dapat mengarah dengan pemakzulan presiden dan bahkan penangkapan -- walaupun analisis mengatakan hal tersebut tidak mungkin saat ini.

 

 

Reporter: Paquita Gadin


Infografis Daripada Jemput Virus Corona, Mendingan Liburan di Rumah Saja

Infografis Daripada Jemput Virus Corona, Mendingan Liburan di Rumah Saja. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Daripada Jemput Virus Corona, Mendingan Liburan di Rumah Saja. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya