Buntut kerusuhan berdarah di Mesir, akses keluar masuk negara tersebut ditutup. Pemerintah Mesir menutup Rafah, pintu perbatasan dengan jalur Gaza untuk waktu tak terbatas.
"Ditutup karena alasan keamanan, sehari setelah kekerasan berdarah yang mematikan," ungkap petugas keamanan pemerintah, seperti dimuat Global Times, Kamis (15/8/2013).
Dia menjelaskan, langkah ini diambil menyusul kekacauan di Mesir akibat tindakan keras pasukan keamanan terhadap pendukung setia Presiden terguling Mohammed Morsi.
Ratusan musafir Palestina terdampar di kedua sisi perbatasan yang merupakan satu-satunya pintu masuk ke wilayah Palestina yang dikuasai Hamas itu tanpa harus melewati Israel.
Pihak berwenang di Mesir menutup perbatasan tersebut selama beberapa hari setelah militer menggulingkan Morsi pada 3 Juli lalu kemudian membukanya kembali 4 hari kemudian.
Hamas, faksi Persaudaraan Muslim di Palestina mengecam keras tindakan pasukan keamanan yang menggunakan kekerasan untuk membubarkan kemah para pemrotes yang mendukung Moursi yang juga berasal dari Persaudaraan.
Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, sedikitnya 525 orang tewas dalam kekerasan di seluruh Mesir yang dipicu operasi militer itu. (Riz)
Mesir Berdarah, Perbatasan Gaza Ditutup untuk Waktu Tak Terbatas
Buntut kerusuhan berdarah di Mesir, akses keluar masuk negara tersebut ditutup.
diperbarui 15 Agu 2013, 21:09 WIBDiterbitkan 15 Agu 2013, 21:09 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanda-Tanda Retinoblastoma pada Anak Sejak Dini
Turun Gunungnya Jokowi Disebut Ada Kaitannya untuk Kepentingan Politik di 2029
Arti Mimpi Memeluk Wanita dari Belakang: Makna Tersembunyi di Balik Pelukan
Tok, Proyek Migas UCC Tangguh Kantongi Investasi Rp 110 Triliun
Ketika Orang Beriman Sakit, Ini Sebenarnya yang Terjadi Kata Buya Yahya
Elnusa Mulai Survei Seismik Perdana di Area Tambang Batu Bara di Kalsel
Ini Aset yang Disita Polisi Terkait Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi, Jumlahnya Miliaran Rupiah
Arti Mimpi Dirampok dan Mau Dibunuh: Makna Tersembunyi di Balik Mimpi Menakutkan Ini
Kementan Punya Jurus Ampuh Jawab Tantangan Regenerasi Petani di Indonesia
Top 3 Berita Hari Ini: Maarten Paes dan Luna Bijl Liburan di Bali, Tonton Tari Kecak sampai Makan Bubur Ayam
Apa Arti Siu: Menguak Misteri di Balik Selebrasi Ikonik
Max Verstappen Kunci Gelar Juara F1 2024, Lando Norris Bidik Gelar 2025