Liputan6.com, Jakarta - National Cancer Institute (NCI) menyebut kalau saat ini ada risiko kanker payudara pada penggunaan jangka panjang pil KB, terlebih di kalangan perempuan muda. Tapi, risiko akan mengalami peningkatan 10 tahun atau lebih setelah menggunakan pil KB.
Meski begitu, NCI juga mengatakan kalau perempuan yang menggunakan pil KB dapat terhindar dari risiko kanker ovarium dan endometrium. Efek perlindungan ini dapat meningkat seiring durasi penggunaan kontrasepsi oral yang digunakan.
Penggunaan kontrasepsi oral telah dikaitkan dengan peningkatan risiko kanker serviks. Dengan catatan, peningkatan risiko ini terjadi karena perempuan itu aktif secara seksual dan memiliki risiko yang lebih tinggi terinfeksi HPV yang menyebabkan terjadinya kanker serviks.
Dikutip dari situs Health Me Up, Jumat (6/3/2015), jika Anda adalah individu yang sehat dan tidak merokok, Anda dapat dengan aman terus menggunakan pil KB selama yang Anda inginkan. Setidaknya sampai beberapa tahun setelah menopause.
Kontrasepsi oral telah diteliti secara menyeluruh, setidaknya dibutuhkan waktu lebih dari lima dekade. Hasil penelitiannya pun sangatlah memuaskan.
Namun, pada akhirnya penggunaan kontrasepsi oral adalah keputusan yang harus Anda buat setelah berkonsultasi dengan dokter. Tentunya, dengan mempertimbangkan sejumlah faktor risiko pribadi seperti gaya hidup, sejakarah di keluarga, dan memutuskan apakah itu metode yang tepat atau tidak.
Efek Jangka Panjang Kontrasepsi Oral
Inilah efek jangka panjang penggunaan kontrasepsi oral
Diperbarui 07 Mar 2015, 08:06 WIBDiterbitkan 07 Mar 2015, 08:06 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadi Kurir Barang dari Iran, 2 Pria Jatim Terancam Hukuman Mati, Ini Salahnya
Rekomendasi Outfit Batik Kerja 2025 buat Hijabers, Tampil Anggun dan Fashionable!
Kanwil Kementerian HAM Gandeng PWNU Jakarta Tingkatkan Kesadaran HAM
Kutukan Prada Makan Korban Lagi, Terbaru Aktris Jepang Mei Nagano
Legenda Urban: Burong Tujoh di Aceh, Mitos yang Kerap Dikaitkan dengan Ilmu Hitam
Ilmuwan Temukan Alam Semesta Terus Mengembang dan Berputar
Tak Terima Anak Ditinggal Pacaran dengan Pria Lain, Pria Pemalang Buru Mantan Istri dengan Golok
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 25 April 2025
Kembali Terjadi Aksi Pembuangan Jenazah Bayi di Jember
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Tanggal Hijriah Hari Ini 25 April 2025, Simak Waktu Mustajab Berdoa di Hari Jumat Menurut UAH
Michelle Obama Zodiac Sign: The Capricorn First Lady