Liputan6.com, London - Bila Anda ingin menurunkan kadar lemak dalam tubuh, namun berkeinginan menambah massa otot tanpa harus angkat beban yang berat, rutinlah mengonsumsi makanan yang mengandung senyawa kimia berupa aktivator sirtuin.
Ahli Gizi dari Harvard University menjelaskan, aktivator sirtuin tidak hanya menekan nafsu makan dan menambah massa otot, melainkan juga membantu mengontrol kadar gula darah, dan membantu meningkatkan kemampuan berpikir. Bahkan, dapat membersihkan kerusakan dari molekul radikal bebas yang dapat terakumulasi di dalam sel yang menyebabkan kanker dan penyakit lainnya.
"Bukti pengamatan substansial ini menunjukkan bahwa makanan dan minuman yang mengandung senyawa kimia aktivator sirtuin dapat menurunkan risiko penyakit kronis," kata Ahli Gizi dan Epidemiologi dari Harvard University, Profesor Frank Hu, dikutip Daily Mail, Selasa (5/5/2015)
Senyawa kimia ini, lanjut Frank, terdapat di dalam loveage (berasal dari keluarga perseli), buah zaitun, minyak zaitun, kangkung, kale, blackcurrant, sup miso, kakao, dan teh hijau.
Apabila Anda mencari makanan tersebut tapi tidak menemukannya, Anda dapat menggantinya dengan tomat, alpukat, pisang, selada, kiwi, wortel, dan mentimun. Memang, kadar aktivator sirtuinnya tidak terlalu tinggi, namun makanan tersebut memiliki manfaat lainnya yang tak kalah hebat dari makanan yang disebut oleh Frank.
Konsumsi Makanan Ini, Kadar Lemak Turun dan Massa Otot Bertambah
Aktivator sirtuin tidak hanya menekan nafsu makan dan menambah massa otot, melainkan juga membantu mengontrol kadar gula darah
Diperbarui 06 Mei 2015, 08:30 WIBDiterbitkan 06 Mei 2015, 08:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Banjir Melanda Jabodetabek
Doa Lunas Hutang yang Mustajab dari Rasulullah SAW, Lakukan Ikhtiar Ini
Intip Rumah Juragan99 yang Super Estetik, Toiletnya Lebih Mewah dari Kamar
Komisi XII DPR Pastikan Informasi Publik Harus Sesuai Fakta Hukum Terkait Korupsi Pertamina
Link Live Streaming Liga Champions Real Madrid vs Atletico Madrid, Rabu 5 Maret 2025 Pukul 03.00 WIB di Moji dan Vidio
Wamendagri Ribka Haluk Bakal Cek Langsung Inflasi Tinggi di Papua Pegunungan
37 Resep Masakan Simpel untuk Menu Sahur, Cocok untuk Pemula
Pesta Miras Awal Ramadan, 2 Perempuan Tewas di Bantul
5 Potret Azella Alhamid Pemeran Pertiwi di Sinetron PPT Jilid 18, Cucu Elvy Sukaesih
91% Wisatawan Indonesia Siap Eksplorasi Luar Negeri di 2025, Ini Destinasi Favoritnya
Memahami Arti Ramadhan: Makna, Sejarah, dan Keistimewaannya
Menteri Agama Ungkap Indonesia Dapat Perlakuan Khusus dari Pemerintah Arab Saudi