Liputan6.com, Jakarta Pendidikan anak usia dini merupakan momen emas dalam membangun pondasi generasi penerus yang kuat. Sayangnya tak banyak orangtua dan guru yang menjalankan pola pengasuhan dan pendidikan sesuai zaman. Terkait hal tersebut diluncurkanlah dua buku materi mendidik dan mengasuh anak bagi orangtua dan guru PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) pada 12 November 2015 di Jakarta.
Â
Baca Juga
Buku Menjadi Orangtua Cerdas dan Guru Cahaya Masa Depan ini digagas atas kerjasama antara Sanggar Fortune dan Komunitas Rumah Pencerah (KRP). Materi dalam kedua buku ini telah melewati tiga kali tahap uji coba, yakni lewat program pelatihan guru dan orangtua.
Advertisement
Sekitar 97 persen dari 150 guru menyatakan materi di dalam buku tersebut bagus dan bagus sekali. Sementara para orangtua pun merasakan manfaat kehadiran buku ini.
"Semua orangtua ingin anaknya sukses dan cerdas, namun mereka belum mengetahui bagaimana cara mencapai hal tersebut. Lewat materi dalam buku ini kami harap orangtua memiliki panduan dalam mengasuh dan mendidik anak-anak sehari-hari," terang Pembina Komunitas Rumah Pencerah sekaligus istri Anies Baswedan, Ferry Farhati di rumahnya pada Kamis (12/11/2015).
Ferry yakin pengasuhan dan pendidikan yang tepat merupakan investasi jangka panjang masa depan anak yang jauh lebih positif. Harapannya buku ini mampu menyebar ke seluruh Indonesia demi membantu para orangtua dan guru PAUD.
Â
Selengkapnya, silahkan putar video di bawah ini.