Seperti Manusia, Saat Stres Bulu Anjing Lebih Cepat Putih

Anjing yang mengalami stres bulu-bulunya lebih cepat memutih alias muncul uban.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 03 Jan 2017, 08:00 WIB
Diterbitkan 03 Jan 2017, 08:00 WIB
Anjing stres bulunya cepat putih. (Foto: goodwp.com)
Anjing stres bulunya cepat putih. (Foto: goodwp.com)

Liputan6.com, London- Stres diyakini bisa menjadi salah satu penyebab rambut manusia jadi lebih cepat putih alias uban. Rupanya, hal yang sama pun bisa terjadi pada anjing. Hewan berkaki empat ini yang mengalami stres bulu-bulunya lebih cepat memutih.

Fakta menarik ini diketahui setelah peneliti dari Northern Illinois University (NIU) Amerika Serikat saat memeriksa 400 anjing. Hasilnya, anjing usia 1-4 tahun yang dilaporkan oleh pemiliknya sering mengalami kecemasan lebih cepat muncul uban. Berbeda halnya dengan anjing yang tidak stres.

Pada anjing yang menunjukkan kecemasan serta impulsif, peningkatan jumlah bulu yang memutih terjadi secara signifikan seperti mengutip Times of India, Senin (2/1/2017).

Dalam studi ini memperlihatkan anjing betina yang stres lebih cepat, bulu-bulunya memutih dibandingkan anjing jantan. Pada anjing yang dikebiri maupun memiliki masalah medis tidak secara signifikan memengaruhi cepat lambatnya bulu anjing memutih.

Tidak dijelaskan lebih lanjut apa hubungan stres pada anjing dengan cepat memudarnya warna bulu anjing. Sementara itu pada manusia, stres menyebabkan kode genetik deoxyribonucleic acid (DNA) rusak. Hal ini membuat sel yang seharusnya memberi warna pada rambut tidak berfungsi. Rambut pun jadi putih.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya