7 Hal yang Luput dari Foto Pernikahan Resmi Pangeran Harry dan Meghan Markle

Dari foto pernikahan kerajaan resmi Pangeran Harry dan Meghan Markle bersama seluruh anggota keluarga kerajaan, ada beberapa hal yang luput dan perlu diketahui dari foto-foto tersebut.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 24 Mei 2018, 14:00 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2018, 14:00 WIB
Foto Resmi Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle
Dalam foto yang dirilis Istana Kensington pada 21 Mei 2018, menunjukkan foto pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle di Windsor Castle, Inggris. Harry dan Meghan berpose bersama flower boy dan flower girl. (Alexi Lubomirski/Kensington Palace via AP)

Liputan6.com, Inggris Foto pernikahan resmi Pangeran Harry dan Meghan Markle sudah dirilis oleh Istana Kensington pada Senin, 21 Mei 2018. Foto pernikahan tersebut tidak hanya menampilkan pasangan kerajaan yang baru menikah, tetapi juga foto mereka bersama seluruh anggota keluarga kerajaan, termasuk Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip.

Momen membahagiakan yang terpancar pada foto dipotret fotografer kerajaan, Alexi Lubomirski, di Green Drawing Room di Windsor Castle, tepat setelah pasangan itu resmi menjadi Duke dan Duchess of Sussex.

Melansir laman Goodhousekeeping, Kamis (24/5/2018), ada beberapa hal yang luput dan mungkin belum Anda ketahui dari foto pernikahan resmi kerajaan Pangeran Harry dan Meghan Markle yang menikah pada Sabtu, 19 Mei 2018 di Windsor Castle.

Foto-foto itu diambil di ruangan yang sama dengan pembaptisan Pangeran Harry pada 1984

Green Drawing Room di Windsor Castle begitu dekat dengan hati Pangeran Harry. Pada 1984, Harry muda digendong oleh satu kerabat kerajaan ke kerabat yang lain setelah pembaptisannya di Green Drawing Room.

Green Drawing Room merupakan ruang tamu yang dirancang George IV dan dibangun kembali pada 1992 setelah kebakaran dahsyat di Windsor Castle. Sejak saat itu, Green Drawing Room menjadi latar belakang untuk berfoto, salah satunya lokasi foto Ratu Elizabeth II.

 

 

Simak video menarik berikut ini:

Alasan Kate duduk

Kate Middleton
Ada alasan Kate Middlleton dalam posisi duduk saat foto pernikahan kerajaan dengan Pangeran Harry dan Meghan Markle. (Instagram Alexi Lubomirski)

Pada salah satu foto tampak Kate dalam posisi duduk sambil memangku anak keduanya, Putri Charlotte. Ada alasan Kate untuk duduk. Ia baru saja melahirkan.

Posisi anggota kerajaan saat foto

Tradisi dalam foto pernikahan keluarga kerajaan, keluarga mempelai wanita dan pria berada di dua sisi berbeda. Namun, dalam foto pernikahan resmi Pangeran Harry dan Meghan Markle tampak suasana berbeda.

Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip duduk di depan Prince of Wales dan Duchess of Cornwall (Pangeran Charles dan Camilla). Ibu Meghan Markle, Doria, adalah satu-satunya orang yang hadir dari keluarga mempelai wanita.

Meski begitu, Duke dan Duchess of Cambridge (Pangeran William dan Kate Middleton) berpose di bagian sisi mempelai pengantin wanita. Posisi berfoto anggota keluarga kerajaan pada akhirnya tergantung arahan fotografer.

Ivy memegang buket bunga bersama pengiring pengantin wanita lainnya

Foto Resmi Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle
Dalam foto yang dirilis Istana Kensington pada 21 Mei 2018, memperlihatkan foto pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle di Windsor Castle, Inggris. Harry dan Meghan berfoto bersama anggota keluarga kerajaan. (Alexi Lubomirski/Kensington Palace via AP)

Pada sesi foto keluarga yang lebih besar, Ivy ikut memegang buket bunga yang dibawa Florence.

Satu pengiring pengantin wanita kehilangan buket bunga

Buket bunga pernikahan yang dibawa salah satu pengiring pengantin wanita, Ivy Mulroney, hilang. Hanya Ivy yang tidak memegang buket bunga, sedangkan pengiring pengantin wanita lain bawa buket bunga.

Meski Ivy tidak memegang buket bunga, gadis kecil itu tampak bahagia saat dipotret.

Pangeran Harry pernah duduk di sofa yang sama dengan ibunya

Pangeran Harry dan Meghan Markle
Pada foto pernikahan resmi Pangeran Harry dan Meghan Markle, ada satu pengiring pengantin wanita yang tidak mengenakan mahkota bunga di kepalanya. (Instagram Alexi Lubomirski)

Tidak seperti pengiring pengantin wanita lainnya, Florence yang memegang buket bunga bersama dengan Ivy justru tidak mengenakan mahkota bunga di kepalanya.

Pangeran Harry pernah duduk di sofa yang sama dengan ibunya

Salah satu foto menampilkan Pangeran Harry yang duduk di sofa berwarna hijau, berdampingan dengan dua pengiring pengantin di kiri-kanannya.

Sofa tersebut punya sejarah yang amat berkesan. Putri Diana pernah duduk di sofa hijau yang sama dengan keluarganya dalam sesi foto pembaptisan Pangeran Harry pada 1984.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya