8 Tips Aman Bakar Ayam di Malam Tahun Baru 2019

Inilah 8 tips bakar ayam di Malam Tahun Baru 2019 agar tetap sehat

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 31 Des 2018, 16:00 WIB
Diterbitkan 31 Des 2018, 16:00 WIB
Cara membuat ayam bakar
Ilustrasi ayam bakar di Malam Tahun Baru 2019 (Sumber: Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta Merayakan malam Tahun Baru 2019 tanpa pesta kembang api dan ritual bakar ayam atau satai (sate) akan terasa hambar.

Nah, buat Anda yang tengah bersiap untuk pesta yang akan berlangsung beberapa jam lagi, perlu tahu 'cara sehat' bakar ayam maupun satai, supaya makanan yang masuk ke tubuh Anda tidak berubah jadi penyakit.

Salah seorang dokter dari situs Klik Dokter, Dr Alvin Nursalim, mengatakan, ada dua senyawa berbahaya di dalam daging yang akan Anda bakar di malam Tahun Baru 2019 nanti, yaitu polycylic aromatic hydrocarbon (PAH) dan heterocyclic amines (HCA).

Menurut Alvin, kedua senyawa tersebut akan terbentuk selama proses memasak. Pada dasarnya, PAH dan HCA terbentuk pada temperatur tinggi dan waktu pemanggangan atau pembakaran yang terlalu lama.

"Menurut berbagai penelitian, paparan terhadap kedua senyawa tersebut diketahui berhubungan dengan kanker," ujarnya seperti dikutip dari Klik Dokter pada Senin, 31 Desember 2018.

Kanker memang tidak terbentuk atau muncul dalam satu malam. Namun, tak ada salahnya bukan mengantisipasi segala kemungkinan? Terlebih di malam Tahun Baru, akan banyak jenis daging yang dibakar.

Namun, tak perlu khawatir. Alvin, mengatakan, jika Anda memastikan ayam atau daging yang akan dibakar nanti malam berada di suhu yang tepat, akan membunuh mikroorganisme yang terkandung di dalamnya.

 

Saran Supaya Malam Tahun Baru 2019 Tetap Sehat

Tahun Baru
Ilustrasi Foto Pergantian Tahun atau Tahun Baru (iStockphoto)

Selain menyarankan Anda untuk mengimbangi asupan yang masuk dengan buah dan sayur yang tinggi serat, vitamin, dan mineral, ada beberapa cara yang Alvin berikan guna mencegah infeksi yang disebabkan konsumsi daging ayam maupun satai yang tidak atau kurang matang.

Nah, cara-cara ini bisa Anda mulai dari sekarang, sebelum memulainya nanti malam.

  1. Bungkus ayam sebanyak dua lapis sebelum menaruhnya di kulkas. Ini untuk mencegah cairan dari daging ayam mengontaminasi bahan makanan lain di kulkas.
  2. Cuci tangan setelah memproses daging ayam.
  3. Gunakan talenan saat memotong daging ayam mentah.
  4. Cuci bersih alat makan, talenan, atau apa pun yang bersentuhan dengan daging ayam mentah dengan sabun dan air panas.
  5. Gunakan termometer daging untuk memastikan bagian dalam daging ayam matang secara menyeluruh, yaitu 74 derajat Celcius.
  6. Baca instruksi kemasan jika Anda memasak daging ayam yang telah mengalami pemanasan sampai setengah matang (precooked).
  7. Jika Anda makan daging di restoran dan menemukan ternyata bagian dalam daging tidak sepenuhnya matang, laporkan ke pramusaji dan minta untuk mengembalikannya ke dapur restoran.
  8. Pindahkan daging ayam sisa ke kulkas atau freezer dalam waktu 1 jam.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya