BPJS Kesehatan Buka Posko Mudik Lebaran di Terminal Purabaya Bungurasih Surabaya

Posko mudik lebaran di Terminal Purabaya diperuntukkan bagi warga masyarakat yang hendak menjalani mudik lebaran.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 29 Mei 2019, 18:00 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2019, 18:00 WIB
Posko Kesehatan Mudik Lebaran
Posko mudik lebaran dibuka langsung oleh Direktur Keuangan dan Investasi BPJS Kesehatan Kemal Imam Santoso. (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Sidoarjo Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPhttps://www.liputan6.com/tag/posko-mudikJS) Kesehatan mulai membuka posko mudik lebaran di ruang tunggu Terminal Purabaya (Bungurasih) Surabaya di Waru, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (29/5/2019). Posko mudik lebaran tersebut diperuntukkan bagi warga yang hendak mudik lebaran.

Posko mudik lebaran dibuka langsung oleh Direktur Keuangan dan Investasi BPJS Kesehatan Kemal Imam Santoso. Menurut Kemal, pendirian posko mudik lebaran untuk memastikan pelayanan kesehatan pada peserta JKN-KIS dan masyarakat yang sedang menjalani mudik lebaran.

"Pembukaan posko mudik lebaran dilakukan serentak mulai dari tanggal 29 Mei 2019 hingga 4 Juni 2019 di 8 titik di Indonesia," tutur Kemal.

Kedelapan titik posko pelayanan mudik lebaran diantaranya terletak di Terminal Pulo Gebang Jakarta, Terminal Bungurasih Surabaya, Rest Area Tol Cikampek Km 57 Karawang, Rest Area Tol Purwakarta Km 88 Purwakarta, Rest Area Tol Ungaran Km 429 Semarang, Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar, Pelabuhan Gilimanuk Bali dan Pelabuhan Merak Banten.

“Dari evaluasi penyelenggaraan posko mudik tahun sebelumnya, kami melihat antusiasme pemudik yang berkunjung dan menikmati layanan yang kami sediakan. Oleh karenanya kami membuka kembali posko mudik lebaran tahun ini," katanya.

 

 

Bisa dinikmati gratis

Posko Kesehatan Mudik
Seluruh pelayanan dan fasilitas di posko mudik BPJS Kesehatan ini bisa dinikmati secara gratis. (Foto:: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Kemal melanjutkan, seluruh pelayanan dan fasilitas di posko mudik BPJS Kesehatan ini bisa dinikmati secara gratis. Kemal berpesan agar pemudik tak perlu sungkan untuk memanfaatkan fasilitas yang disediakan oleh BPJS Kesehatan.

"Seperti konsultasi kesehatan, relaksasi, pemeriksaan kesehatan, obat-obatan, tindakan sederhana yang bersifat emergency dan pemberian rujukan bila diperlukan. Tersedia juga ambulans, apabila peserta diharuskan mendapatkan tindakan urgensi dan harus dengan cepat dibawa ke rumah sakit," ucapnya.

Beroperasi 24 jam

Posko mudik BPJS Kesehatan akan beroperasi selama 24 jam penuh. Ada dua tim yang bertugas secara bergantian. Masing-masing tim terdiri dari satu petugas BPJS Kesehatan, satu orang dokter dan dua orang paramedis.

"Selain itu, terdapat ambulans yang bisa digunakan untuk mengantar peserta ke rumah sakit apabila diharuskan mendapatkan pelayanan lebih lanjut," ujarnya.

Ia berharap, dengan adanya posko mudik lebaran waga masyarakat bisa melaksanakan mudik lebaran dengan aman dan nyaman. Pembukaan posko kesehatan mudik lebaran tahun ini, turut dihadiri Kepala Unit Terminal Purabaya Surabaya, Imam Hidayat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya