Kesembuhan COVID-19 Indonesia Pekan Pertama Oktober 2020 Capai 75,27 Persen

Angka kesembuhan COVID-19 Indonesia di pekan pertama Oktober 2020 mencapai 75,27 persen.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 05 Okt 2020, 17:24 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2020, 16:52 WIB
Reisa Broto Asmoro
Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Reisa Broto Asmoro menyampaikan pasien COVID-19 dengan gejala berat sekalipun bisa sembuh dengan cara penanganan yang tepat saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (28/9/2020). (Biro Pers Sekretariat Presiden)

Liputan6.com, Jakarta Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Reisa Broto Asmoro menyampaikan, angka kesembuhan COVID-19 Indonesia di pekan pertama Oktober 2020 mencapai 75,27 persen. Data dihimpun Satuan Tugas Penanganan COVID-19 per 1 Oktober 2020.

"Angka kesembuhan COVID-19 di Indonesia atau recovery rate di pekan pertama Oktober tercatat 75,27 persen," ujar Reisa saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (5/10/2020).

"Jumlah ini meningkat dibandingkan satu minggu sebelumnya (pekan ke-4 September), yang tercatat pada angka 73,77 persen."

Meskipun angka kesembuhan COVID-19 semakin tinggi, Pemerintah tetap meningkatkan strategi 3T (testing, tracing, treatment). Untuk pemeriksaan spesimen sudah sekitar 40.000 orang per hari dan diperiksa pada lebih 340 laboratorium.

"Upaya tracing menemukan sekitar 140.000 orang suspek setiap harinya," lanjut Reisa.

 

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Simak Video Menarik Berikut Ini:


Infografis Persentase Sembuh Covid-19 13 Provinsi di Indonesia Lampaui Dunia

Infografis Persentase Sembuh Covid-19 13 Provinsi di Indonesia Lampaui Dunia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Persentase Sembuh Covid-19 13 Provinsi di Indonesia Lampaui Dunia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya