Han So Hee Ungkap Alasan Suka Pakai Lipstik Merah

Lipstik merah yang memulas bibir Han So Hee membuat wajah beningnya jadi lebih terpancar kala bersanding dengan Natalie Portman.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 24 Jan 2024, 14:15 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2024, 14:00 WIB
Gaya Rebel Han So Hee Foto Bareng Natalie Portman Layaknya Bestie di Paris Fashion Week, Pakai Gaun Menerawang hingga Nyeker Usai Acara
Melihat gaya Han So Hee saat foto bareng Natalie Portman. Cantik banget dengan lipstik merah. (@xeesoxee)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Aktris Korea Selatan, Han So Hee baru-baru ini membagikan foto saat bertemu dengan artis idolanya Natalie Portman. Keduanya bertemu dalam pertunjukan Koleksi Dior Haute Couture Spring/Summer 2024 di Paris, Prancis.

Dalam video yang beredar Han So Hee tampak tak bisa menyembunyikan rasa bahagia bisa bertemu langsung dengan aktris Hollywood itu. Keduanya pun menyempatkan foto bersama dan sudah diunggah oleh wanita 29 tahun itu di media sosial pribadinya.

"Dreams came true (mimpi yang jadi kenyataan)," begitu tulis lawan main Park Seo Joon dalam Gyeongseong Creature itu di akun Instagram pribadinya @xeesoxee.

Dalam foto awalan, tampak So Hee berpose sambil menutup mata di samping Natalie Portman yang sedang tersenyum. Di unggahan lainya, kedua wanita cantik itu foto bersama.

Wajah bening Han So Hee tak kalah menyedot perhatian dari sang senior, Natalie Portman. Lipstik merah yang memulas bibir So He membuat wajah beningnya jadi lebih terpancar.

Dan, dalam banyak kesempatan Han So Hee memang kerap menggunakan lipstik warna merah. Kenapa ya Han So Hee suka pakai lipstik warna merah?

"Aku suka semua warna (lipstik) tapi kalau harus memilih satu, aku akan memilih warna merah," kata So Hee saat diwawancarai Harpers Bazaar Singapore dikutip Rabu (24/1/2024).

 

Imbangi Kulit Wajah yang Pucat

Han So Hee Pamer Foto Bareng Natalie Portman Pakai Gaun Tembus Pandang: Mimpi Jadi Kenyataan
Han So Hee dan Natalie Portman di show Dior, Paris. (dok. Instagram @xeesosee//https://www.instagram.com/p/C2bX3TPpxcQ/?hl=en&img_index=1/Dinny Mutiah)... Selengkapnya

Han So Hee juga mengatakan pemilihan lipstik merah agar kulit wajahnya yang pucat jadi lebih bold.

"Aku memiliki kulit pucat dan aku cenderung suka dengan riasan alami dengan bibir tebal. Dan, aku suka warna merah karena sangat universal," lanjut So Hee.

Selain itu, ia juga merasa lipstik merah membuat susasana hatinya jadi terdongkrak naik.

"Warna lipstik merah benar-benar melengkapi mood dan tampilan, apalagi jika digunakan sedikit di pipi," lanjut So Hee.

 

Pilih Riasan Alami Saat Tak Ada Acara

[Fimela] Han So Hee
(Instagram/xeesoxee)... Selengkapnya

Pekerjaan sebagai aktris membuat bintang Nevertheless ini kerap berdandan. Maka, ketika di luar pekerjaan ia memilih riasan alami untuk aktivitas sehari-hari.

Produk kecantikan yang dipilih Han So Hee sebisa mungkin yang mengandung bahan-bahan yang merawat kulit. Seperti lipstik dengan kandungan pelembap.

"Aku pilih lipstik bukan hanya karena warna cantik tapi juga karena mengandung bahan perawatan bibir dan pelembap," kata wanita yang didapuk sebagai Christian Dior Parfums Asia Pacific Ambassador itu.

 

Tentang Han So Hee

7 Potret Han So Hee, 'Pelakor' di Drama The World of Married
Potret Han So Hee, 'Pelakor' di Drama The World of Married (Sumber: Instagram/@xeesoxee.pics)... Selengkapnya

Han So Hee lahir di Ulsan, Korea Selatan, 18 November 1994. Ia memulai debut di dunia hiburan saat berusia 25.

Perjalanan di dunia hiburan terbilang unik. Awalnya ia tak berniat jadi aktris seperti sekarang. Berawal dari ia sedang mau ambil kuliah di Prancis tapi tabungannya kurang. Maka ia bekerja paruh waktu 

 

Aneka pekerjaan paruh waktu dilakoni Han So Hee demi belajar ke Prancis, mulai dari bekerja di pub hingga menjadi model.

“Waktu itu, untuk bekerja 12 jam sehari di sebuah pub bayarannya sekitar 1,8 juta won. Tapi saya bisa dapat bayaran 3 juta won kalau jadi model untuk sebuah merek pakaian selama dua jam," tuturnya.

Cuan yang dihasilkan dalam modeling besar, Han So Hee terus mengambil pekerjaan ini. Sampai akhirnya, tawaran emas datang.

“Aku diminta jadi model untuk sebuah iklan. Bayarannya 20 juta won. Aku lalu berpikir, 'Oke, dua iklan lagi , lalu aku bisa pergi ke Prancis’," urai Han So Hee.

Seorang pimpinan agensi melihat Han So Hee punya kans lebih besar lagi di dunia akting. Ia pun ditawari akting hingga akhirnya dia punya nama besar seperti sekarang.

Han So Hee pernah membintangi beberapa drakor seperti World of Married,  100 days My Prince dan Abyss. Tahun kemarin ia juga didapuk untuk menjadi bintang video klip Jungkook bertajuk 'Seven'.

INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)
INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya