Viral Pria Bengkulu Cium Aspal Baru Usai 37 Tahun Penantian, Warga: Baunya Harum

Kini, jalan tersebut telah halus tanpa cacat atau lubang

oleh Ibrahim Hasan diperbarui 30 Okt 2023, 17:55 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2023, 17:55 WIB
Aksi Pria Bengkulu Cium Aspal Baru
Viral Pria Bengkulu Cium Aspal Baru Usai 37 Tahun Penantian (Sumber: Tiktok/herisyakila)

Liputan6.com, Jakarta Jalan rusak selalu meresahkan masyarakat dan pengguna jalan. Tak heran jika warga selalu berharap keadilan jalan di daerahnya bisa sama mulusnya dengan jalan perkotaan. Hal ini tergambar jelas pada pria yang sudah menanti 37 tahun agar jalan di kampungnya diaspal. Rasa lega dan bahagia pria tersebut sukses mencuri perhatian netizen.

\

Bagaimana tidak, lewat unggahan Tik Tok @herisyakila, terlihat pria paruh baya yang diketahui sebagai petani sampai tengkurap di atas aspal baru. Saking haru dan bahagianya, pria tersebut mencium aspal jalan yang masih baru. Ia mengungkap penantian selama 37 tahunnya telah berakhir dan jalan tersebut kini mulus.

"Alhamdulillah 37 tahun baru diaspal. Wangi tenan (harum sekali), harum," katanya sambil memeluk aspal baru di kawasan Mukomuko, Bengkulu. 

Diketahui, aspal baru setebal kurang lebih 10 centimeter itu menjadi kebahagiaan tersendiri pengunggah video usai menanti selama 37 tahun lamanya. Lewat pantauan Liputan6.com Senin (30/10/2023), jalan baru tersebut berada di tengah perkebunan kelapa sawit. 

Perjuangan dan Penantian Panjang Jalan Agar Diaspal

Aksi Pria Bengkulu Cium Aspal Baru
Viral Pria Bengkulu Cium Aspal Baru Usai 37 Tahun Penantian (Sumber: Tiktok/herisyakila)

Diketahui lewat unggahan video Tiktok @herisyakila sebelumnya, pada bulan Mei yang lalu akun tersebut membagikan video yang mengkritik Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah tentang jalan rusak. 

Dalam video tersebut, Heri berperan jatuh dari motornya karena kondisi jalan yang berlumpur dan sulit dilewati. Pemilik akun tersebut menegaskan janji yang pernah diberikan oleh Rohidin selama kampanye. 

Dia mengingatkan bahwa Rohidin, yang berusia 53 tahun, berjanji akan mengaspal jalan di Setia Budi, Kecamatan Teras Terunjam, Mukomuko jika terpilih sebagai Gubernur Bengkulu. Usai penantian panjang, akhirnya warga bisa melihat proses pengaspalan jalan Setiabudi ini disambut antusias oleh warga. 

Aksi Cium Aspal Bikin Heboh

Aksi Pria Bengkulu Cium Aspal Baru
Viral Pria Bengkulu Cium Aspal Baru Usai 37 Tahun Penantian (Sumber: Tiktok/herisyakila)

Aksi warga yang dengan iseng mencium aroma aspal jalan baru di Mukomuko ini bikin heboh. Dengan ekspresi yang ceria, pria tersebut tak henti-hentinya memperhatikan jalan aspal yang baru selesai diperbaiki. Tindakannya membuat rekan-rekannya di lokasi tersebut tertawa.

Keadaan itu terjadi karena seorang pria begitu gembira setelah jalan di daerahnya diperbaiki. Sambil tertawa, pemilik akun sekaligus perekam video memperlihatkan kondisi jalan yang sebelumnya rusak parah.

Kini, jalan tersebut telah halus tanpa cacat atau lubang. Ia juga menegaskan bahwa jalan aspal ini merupakan impian para warga di sana.

"Pembuktian bahwa masyarakat Setia Budi mengidamkan jalan aspal," tulis pemilik akun.

Simak Video dan Komentar Netizen

@herisyakila

bukti masyarakat setia Budi mengidamkan jalan aspall,....

♬ suara asli - herisyakila - herisyakila

“matur suwun mas,mugo"katah seng kados njenengan berjuang damel desa lewat medsos sukses ntuk njenengan mas,” komentar akun @dikasptra02.

“ini contoh rakyat ataupun masyarakat yang merasa bersyukur, semoga sahat selal,” imbuh akun @yantodele.

"itu artinya pemilu udh dekat," tulis ilham_98

"gonku wes 34 taun nek musim panas iso ngarungi wedak viva mas," jelas Siti Aminah

"alhamdulillah semoga awet bermanfaat banyak membawa berkah untuk semuanya," ungkap Kasiatin

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya