Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden dari PDI Perjuangan Joko Widodo menegaskan, setelah pelaksanaan pemilu legislatif pihaknya akan langsung memikirkan langkah selanjutnya menghadapi pilpres. Untuk itu, dia mengaku mulai membuka pintu untuk partai lain membicarakan kemungkinan koalisi.
Jokowi mengatakan, selama ini sebenarnya dia telah menemui para petinggi partai lainnya. Ia menyebut nama-nama elite parpol seperti Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh sebagai tokoh yang sudah bertemu dengan dirinya.
"Sudah-sudah, dengan Pak Aburizal sudah, dengan Pak Hatta sudah, dengan Pak Surya sudah, hampir semua sudah," kata Jokowi.
Lalu, apakah Jokowi juga sudah bertemu dengan capres dari Partai Gerindra Prabowo Subiato yang diprediksi akan menjadi pesaingnya dalam pPilpres nanti?
"Dengan Pak Prabowo sudah, tapi sudah lama," ucap Jokowi sambil tersenyum.
Ia mengungkapkan pertemuannya dengan Prabowo terakhir kali dilakukan sekitar 2 bulan lalu. Jauh sebelum dirinya mendeklarasikan diri sebagai capres. "Pertemuannya sudah lama. Waktu itu ketemu Beliau bareng Pak Ahok," kata dia.
Mantan Walikota Solo ini pun mengatakan setelah pencoblosan tadi pagi dirinya belum menemui politisi dari partai lain. Namun demikian, dia tetap terbuka untuk partai manapun untuk melakukan penjajakan politik, khususnya untuk berkoalisi.
"Setelah ini rapat dengan Ibu Ketua Umum, nanti baru dibahas. Kalau pertemuan-pertemuan (dengan partai lain) biasanya dilakukan tengah malam. Ndak tahu kalau tengah malam nanti," kata Jokowi.
Meski Tengah Malam, Jokowi Siap Bertemu Pimpinan Parpol
Untuk menjalin koalisi dalam pilpres, Jokowi menegaskan siap bertemu dengan pimpinan parpol lainnya sekalipun tengah malam.
diperbarui 09 Apr 2014, 22:48 WIBDiterbitkan 09 Apr 2014, 22:48 WIB
Jokowi dan istrinya menunjukkan jari yang telah dicelupkan ke tinta pemilu di TPS 27 Menteng, Jakarta Pusat (9/4/2014) (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kementerian UMKM Siap Gandeng Pemda Jakarta Petakan Kerugian Korban Kebakaran Glodok Plaza
ENFJ adalah Kepribadian Tipe yang Penuh Empati dan Karismatik
Perusahaan yang Dipimpin Ayu Tanoesoedibjo Suntik Dana ke Startup Kendaraan Listrik
Stunting Bisa Dicegah! Menko Zulhas Pastikan Program Makan Bergizi Gratis Perhatikan Standar Gizi
Mengenal Kepribadian Golongan Darah: Fakta Menarik dan Penjelasan Ilmiah
Kepribadian Orang yang Dominan Otak Kiri: Karakteristik, Kelebihan, dan Cara Mengoptimalkannya
Perusahaan Konsultan Global Asal Indonesia Garap Megaproyek PLTS Cirata
Saif Ali Khan Ditikam di Rumahnya, 2 Pekerja Diperiksa Polisi Mumbai
7 Pesona Ameera Khan Wanita Malaysia Kekasih Jefri Nichol, Model Internasional
Perusahaan Minyak Raksasa Inggris BP akan PHK Ribuan Pekerja
Cara Melihat Email: Panduan Lengkap untuk Mengakses dan Mengelola Kotak Masuk Anda
VIDEO: Siswa SD di Sukoharjo Keracunan Makanan Usai Santap Makan Bergizi Gratis