Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo mengungkapkan, koalisi antara Gerindra dan Partai Amanat Nasional akan dideklarasikan secara resmi pada Selasa 13 Mei 2014. Deklarasikan bertepatan dengan rakernas PAN.
"Selasa depan Hatta akan dapat mandat untuk koalisi dengan Gerindra dan akan ada pernyataan dukung Prabowo di situ," ujar Hashim di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu (10/5/2014).
Hashim menerangkan selain PAN, Partai Keadilan Sejahtera juga dipastikan akan berkoalisi dengan Gerindra. Tinggal menunggu waktu untuk deklarasi.
Namun untuk posisi calon wakil presiden, dipastikan akan menjadi milik Hatta. Menurut adik Prabowo ini, PKS tak mempersoalkan bila tak mendapat kursi RI 2. "PKS nggak usung cawapres, memang teman koalisi saja," imbuhnya.
Dengan Partai Golkar, lanjut Hashim, partainya akan terus membahas koalisi. Tapi jika jadi berkoalisi, Aburizal Bakrie atau Ical dipastikan tak akan mendapat kursi cawapres karena Prabowo merasa lebih cocok dan sepaham dengan Hatta.
"Pertemuan dengan Pak Hatta lebih lama dan juga keduanya cocok dalam pandangan visi-misi," terang Hashim.
kepastian koalisi antara Gerindra dan PAN terungkap sejak Jumat kemarin, 9 Mei 2014. Ketua Umum Gerindra Suhardi mengatakan, kedua partai sudah membentuk tim untuk memuluskan duet Prabowo-Hatta menuju pilpres 2014. "Memang (sudah dekat). Kedekatan dengan PAN sudah lama," ungkap Suhardi.
Hashim Gerindra: Deklarasi Koalisi 13 Mei, Hatta Cawapres
Jika berkoalisi dengan Partai Golkar, Aburizal Bakrie atau Ical dipastikan tak akan mendapat kursi cawapres.
Diperbarui 10 Mei 2014, 17:35 WIBDiterbitkan 10 Mei 2014, 17:35 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Minyakita Tak Sesuai Takaran Juga Ditemukan di Lamongan
VIDEO: Geram Jalan Rusak Makan Korban, Kelompok Pemuda di Pringsewu Swadaya Perbaiki Jalan
6 Momen Sahur Bareng Keluarga Raffi Ahmad di Rumah Pak Muh, Rayyanza Ikut
Kemenhub Belum Terima Pengajuan Izin Indonesia Airlines
IHSG Turun 0,57 Persen, Saham MINE Bertahan di Zona Hijau
VIDEO: Sekolah Masih Tergenang Banjir, Siswa Belajar di Ruang Guru
Prabowo Sambut Kunjungan Kenegaraan Sekjen Partai Komunis Vietnam di Istana Merdeka
Sheila Waroka Bangga dengan Keberhasilan Dante Skipberat, Anak Kedua Artis Senior Lia Waroka
Mudik Gratis Kemenhub 2025 Resmi Dibuka! Cek Jadwal, Rute dan Syaratnya
Saksikan Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Episode Senin 10 Maret Pukul 18.20 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Panduan Lengkap Salat Tarawih: Niat, Jumlah Rakaat, dan Doa Setelahnya
Pramono Anung Bakal Temui Kepala BGN Bahas Program Sarapan Gratis di Jakarta