Liputan6.com, Jakarta - Tak ada perubahan jumlah kursi kabinet yang akan dibentuk dalam pemerintahan Jokowi dan Jusuf Kalla nantinya. Akan tetap ada 34 kementerian yang nantinya dipimpin oleh 18 profesional dan 16 profesional partai. 3 Menteri koordinator, masing-masing Menko Perekonomian, Menko Kesra dan Menko Polhukam juga tetap dipertahankan.
Terkait kader partai pengusung Jokowi-JK yang akan mengisi posisi menteri, Jokowi mengisyaratkan untuk jabatan Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat atau Menko Kesra akan diambil dari kader partai politik.
"Bisa dari profesional partai politik," ujar Jokowi di Balaikota Jakarta, Rabu (17/9/2014).
Namun, lanjut dia, kursi Menko Kesra juga dapat diduduki oleh kalangan profesional. Ia mengatakan belum dapat memastikan orang yang akan mendapatkan jabatan tersebut, karena saat ini tugas partai pengusung untuk menyeleksi kader profesional agar dapat masuk kabinet.
"Parpol itu adalah inkubator untuk pemimpin politik nasional yang kadang kita lupa itu," jelas dia.
Jokowi pun mempersilakan partai pengusungnya memasukkan hingga ratusan nama calon menteri kepadanya. Dia dan Jusuf Kalla yang kemudian bertugas memilih para menterinya melalui fit and proper test. Usai itu, baru pada Oktober nanti dirinya mengumumkan kabinetnya secara lengkap.
"Nanti saya sampaikan kalau sudah final. Nama-nama akan kita sampaikan semua, menko namanya apa, nama menteri apa," tegas Jokowi. (Sss)
Jokowi: Menko Kesra Bisa dari Profesional Partai
Jokowi mengisyaratkan untuk jabatan Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat atau Menko Kesra akan diambil dari kader partai politik.
diperbarui 17 Sep 2014, 13:43 WIBDiterbitkan 17 Sep 2014, 13:43 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Manfaat dan Cara Mengolah Seledri untuk Kesehatan, Salah Satunya Menurunkan Kadar Kolesterol
Imbas Banjir Grobogan, KAI Sebut Ada 6 Perjalanan KA Dibatalkan
Derita Warga Bandar Lampung belum Usai, Banjir Surut Datanglah Wabah
Aturan Devisa Hasil Ekspor 100 Persen Wajib Tersimpan Setahun Berlaku 1 Maret 2025
Gaia Wahana Pemetaan Alam Semesta Berhenti Beroperasi
Arti Anak Bungsu: Memahami Karakteristik dan Peran Unik dalam Keluarga
Arti Physical Touch: Memahami Bahasa Cinta Sentuhan Fisik
Awalnya Hanya Bercanda, Lama-Lama Tergoda, lantas.. Wanti-Wanti Buya Yahya!
Soal Rencana Donald Trump Relokasi Warga Gaza ke Indonesia, Begini Respons Puan Maharani
Cara Menghitung Usia Kehamilan Manual: Panduan Lengkap untuk Ibu Hamil
Meriam Bellina Ungkap Tips Tetap Aktif Naik Gunung Jelang Usia 60 Tahun
Sentilan Iwan Fals saat Konser di Manado: Apa Bunaken Masih Bersih?