Liputan6.com, Makassar - Usaha Parsel di Makassar mulai kebanjiran pesanan sejak hari pertama bulan suci Ramadan. Satu usaha Parsel yang cukup terkenal di Kota Makassar bernama "Baruga Parsel". Bertempat di Jalan Bulukunyi Makassar, Baruga Parsel sudah memproduksi 1000 paket untuk memenuhi pesanan pelanggan sejak hari pertama Ramadan.
Pemilik Baruga Parcel, Mahmud (47), yang ditemui Liputan6.com pada Minggu (28/6/2015) mengatakan, pesanan parsel lebih banyak datang dari perusahaan yang ada di Kota Makassar. ‎Mereka memesan jauh-jauh hari agar parsel dapat dibagikan kepada karyawannya tepat waktu.
"Harga yang kita tawarkan beragam ada paket Rp 150 ribu hingga Rp 3 juta. Paket Rp 150 ribu berupa snack-snack, sementara paket Rp 3 juta ‎berupa alat pecah belah," kata Mahmud.
Masih kata Mahmud, ‎pembeli parsel biasanya akan padat pada H-7 Hari Raya Idulfitri. "Jadi selain kita mengerjakan yang sudah ada pesanan, kita juga tetap memproduksi setiap harinya untuk dipajang di toko. Kalau belajar dari tahun lalu, pembeli itu mulai berdatangan di H-7 lebaran, " tukasnya. (Sun/Ali)
Usaha Parsel Banjir Pesanan Saat Ramadan
Harga parsel yang ditawarkan beragam, dari harga Rp 150 ribu hingga Rp 3 juta.
Diperbarui 28 Jun 2015, 19:00 WIBDiterbitkan 28 Jun 2015, 19:00 WIB
Usaha parsel banjir pesanan sejak hari pertama Ramadan 1436 Hijriah di Makassar, Sulawesi Selatan. (Liputan6.com/Eka Hakim)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Antam Hari Ini 26 April 2025 Turun Rp 21.000, Cek Rinciannya
PSU Pilkada Ganggu Tata Kelola Pemda, Tito Ajak Akademisi Evaluasi Sistemnya
Wamen PU Ungkap Pentingnya Peran Perempuan dalam Pembangunan Infrastruktur
Aturan Berpakaian di Pemakaman Paus Fransiskus, Hanya Ada 1 Jenis Perhiasan yang Diizinkan
Bersih Rapi dan Nyaman, Begini Cara Menata Dapur yang Baik Menurut Islam
Putra Wakil Direktur CIA Dilaporkan Tewas Saat Bertempur untuk Rusia di Ukraina
Wall Street Perkasa Selama Sepekan, Investor Bakal Cermati Laporan Keuangan
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa, DPR: Tak Ada Status Istimewa di Tingkat Kota, Adanya di Provinsi
Cara Menjaga Kesehatan Ginjal Saat Anda Menderita Diabetes
Harga Kripto Hari Ini 26 April 2025, Bitcoin dan Ethereum Perkasa saat Lainnya Terkoreksi
Prediksi Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid: Sengitnya El Clasico Panaskan Perebutan Gelar
Atasi Krisis Hidrologi di DAS Ciliwung, Ini Saran dari Pakar UGM