Liputan6.com, Jakarta - Sarden salah satu jenis makanan yang digemari banyak orang. Selain kaya gizi, sarden juga mudah untuk didapatkan dengan harga terjangkau.
Namun, sarden bisa divariasikan dengan tepung dan digoreng hingga menghasilkan sarden crispy. Cara untuk membuatnya pun tak perlu repot. Tak percaya, silakan simak resep nasi sarden crispy di Kokiku TV yang tayang di Vidio.com.
Advertisement
Baca Juga
Bahan-Bahan dan Cara Pembuatan:
- 400 gram sarden kaleng
- 200 gram tepung bumbbu crispy
- 4 sdm tepung basah
- Tepung kering
- 8-10 sdm air
- Secukupnya minyak goreng
- Gunakan api sedang
- Masukkan sarden ke dalam tepung basah
- Selanjutnya masukkan ke tepun kering dan siap digoreng
- Balik jika warna sarden sudah kecokelatan
- Angkat kemudian tiriskan
- Bumbu ikan kemudian ditambah dengan 2 lembar daun jeruk
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 3 cabai rawit merah
- Semua bahan-bahan itu diiris tipis kemudian ditumis hingga bawang layu
- Kemudian tuang saus cabai ke dalam wajan
- Campurkan selada, wortel yang sudah diiris tipis
- 4 sdm mayonnaise
- Tambahkan 1 sdm saus sambal dan 1 sdm cuka
- Bahan-bahan itu kemudian campur ke sayuran dan nasi sarden crispy siap untuk disajikan