Liputan6.com, Jakarta Madiun Jawa Timur memiliki motif yang melambangkan tentang karakter daerahnya, pada akhir tahun 1991. Madiun telah memiliki motif batik yang pertama yakni motif batik kenanga.Â
Namun, pada perkembangannya motif batik kenanga mengalami kemunduran untuk menarik antusias masyarakat khususnya Madiun.Â
Pemerintah setempat menggelar lomba menggambar motif batik yang bertemakan tentang Madiun.Â
Advertisement
Baca Juga
Hasil yang diharapkan adalah dapat melestarikan batik juga dapat melestarikan pengetahuan tentang Madiun.Â
Pengumuman penemuan motif baru batik Madiun yang diperoleh dari hasil lomba tersebut, oleh pemerintah diabadikan menjadi seragam kerja.Â
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut asal usul motif Batik Madiun:
Saksikan video pilihan berikut ini:
Motif Batik
Motif Batik Keris
Motif batik keris merupakan hasil perlombaan dengan tema Madiun. Terinspirasi dari kebudayaan Madiun berupa pusaka keris warisan babad Madiun.Â
Keris bernama Tundhung Madiun merupakan senjata dari pahlawan wanita Madiun bernama Raden Ayu Retno Dumilah.Â
Berdasarkan ulasan di atas dapat disimpulkan bahwa sumber ide yang menjadi inspirasi motif batik keris adalah cerita sejarah, dalam hal ini cerita tentang babad Madiun.
Keris pada seragam kerja pemerintah kota Madiun divariasikan dengan ragam hias non-geometris berupa selendang dan tombak, motif berupa bunga melati, ragam geometris berupa matahari.Â
Keris pada kain batik juga divariasikan dengan ragam hias non-geometris berupa selendang dan tombak, ragam geometris berupa matahari dan motif bunga. Ragam hias selendang menggambarkan keanggunan Retno Dumilah.
Motif Batik Porang
Motif batik pertama adalah motif batik kenanga yang lahir pada tanggal 7 Oktober 1991. Motif batik khas Madiun mengalami perkembangan, ditandai dengan munculnya motif batik porang, serat jati atau serat sengon tahun 2009.Â
Porang, serat jati atau serat sengon merupakan tumbuhan hasil hutan dan perkebunan yang menjadi produk unggulan. Berkebun merupakan salah satu kebudayaan Madiun.Â
Tumbuhan hasil berkebun inilah yang menjadi sumber inspirasi dalam pembuatan motif batik, karena. Madiun menjadi pengekspor porang ke Jepang.Â
Apresiasi atas ekspor yang mencapai mancanegara, tumbuhan porang yang menjadi icon Madiun dituangkan menjadi motif batik.
Ragam hias tersebut juga merupakan hasil kehutanan dan perkebunan Madiun yang bernama KASEPO (Kakao, Sengon, dan Porang). Porang pada kain batik mempunyai variasi ragam hias tumbuhan yang bermacam- macam. Â
Ciri – Ciri Motif Batik Khas Madiun Ditinjau Dari Ornamen Utama, Ornamen Pelengkap, Isen-Isen Dan Warna.
Advertisement