Liputan6.com, Jakarta Jika Anda adalah orang yang suka menonton film, mungkin film berjudul The Legend of Tarzan tidak akan Anda lewatkan dalam daftar.
Film ini bercerita tentang sesosok manusia berjenis kelamin laki-laki yang dibesarkan oleh seekor gorila di dalam hutan. Tumbuh dan besar di hutan, Tarzan tidak lagi berperilaku layaknya manusia normal, ia lebih seperti hewan, khususnya gorila.
Baca Juga
Bagaimana jika sosok Tarzan ini benar-benar ada di dalam kehidupan nyata?
Tim liputan6.com menemukan data dari akun Facebook UNILAD (@uniladmag) bahwa Ho Van Lang dan ayahnya telah tinggal di dalam hutan Vietnam selama 41 tahun. Ayahnya membawa lari Ho Van ke dalam hutan, setelah rumah mereka terkena bom akibat perang.
Advertisement
Selama 41 tahun, Ho Van dan sang ayah benar-benar terisolasi dari kehidupan sosial, membuat pakaian dari kulit pohon dan memakai berbagai peralatan kuno dari puing-puing perang yang telah lalu.
Tinggal di hutan, membuat kedua pria ini mendapatkan apa yang mereka butuhkan untuk hidup dengan mudah, seperti akses air yang berlimpah, buah dan sayuran yang dapat ditemukan di sepanjang garis sungai, mereka juga makan dari binatang yang mereka jebak dan bunuh.
Tahun 2013, setelah keberadaan dan nasib Ho Van dan sang ayah diketahui oleh publik, mereka dibawa kembali untuk hidup bersama masyarakat. Hal ini dilakukan atas bantuan dari adiknya yang bernama Tri, yang selalu berusaha membujuk saudara dan ayahnya untuk kembali ke desa.