Saat yang Lain Mudik, Travel Agen Online Ini Buka Tur Dalam Kota

Dengan layanan fitur baru, Anda bisa merancang sendiri paket liburan yang diinginkan.

oleh Ahmad Apriyono diperbarui 15 Jun 2017, 20:36 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2017, 20:36 WIB
Traveling Liburan Jalan-Jalan
Ilustrasi Foto Traveling (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Mister Aladin, salah satu travel agen online terkemuka di Indonesia baru saja meluncurkan fitur baru bernama Tours and Activities. Dengan fitur ini, para konsumen bisa memilih tur dan aktivitas liburan yang benar-benar mereka inginkan, bahkan wisatawan bisa merancang sendiri liburan mereka menggunakan bantuan travel experts.

Untuk menggunakan fitur baru ini, pengunjung cukup membuka situs dan memilih dari beragam paket tur yang ditawarkan. Paket tur sendiri telah melayani berbagai destinasi wisata populer, mulai dari Universal Studios Singapura, Legoland Malaysia, hingga Disneyland Hong Kong. Tak hanya destinasi luar negeri, fitur baru ini juga melayani beragam destinasi wisata di Indonesia Timur, seperti Pulo Cinta di Gorontalo dan Pulau Labengki.

Bagi Anda yang ingin merancang sendiri paket liburan, Anda hanya cukup klik “Plan Your Trip”, dan mengisi formulir yang telah disediakan.

Teddy Pum, CEO Mister Aladin menurut informasi yang diterima Liputan6.com, Rabu (14/62017) mengatakan, “Kunci pelayanan kami ada pada dua hal, yaitu memberikan easy access dan personal touch. Dua hal ini harus diutamakan karena traveler sekarang punya kebutuhan yang banyak, inginnya yang praktis, dan maunya punya pengalaman traveling yang beda. Saya berharap fitur baru ini bisa jadi solusi dan menjawab kebutuhan banyak orang.”

Yang menarik, saat travel agen online lain saling berlomba menggaet pasar mudik, Mister Aladin justru menawarkan paket wisata dalam kota bagi mereka yang tidak mudik. Setelah masa libur Lebaran berakhir, beragam paket traveling dalam kota ini juga masih bisa digunakan untuk berbagai acara lain, misal outing kantor atau liburan bersama keluarga.

“Kami sadar, semakin banyak orang yang ingin punya pengalaman wisata yang unik. Karenanya, kami tidak hanya ingin sekadar menawarkan paket tur, tapi juga keuntungan lainnya, yaitu sentuhan personal dalam liburan mereka,” ungkap Teddy.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya