Tidak Masuk Nominasi, Ini Potret Pemain Black Panther di Oscar 2018

Simak beberapa potret pemain Black Panther di Oscar 2018

oleh Vinsensia Dianawanti diperbarui 05 Mar 2018, 09:43 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2018, 09:43 WIB
Tidak Masuk Nominasi, Potret Pemain Black Panther di Oscar 2018
Simak beberapa potret pemain Black Panther di Oscar 2018 (instagram/themarvelove)

Liputan6.com, Jakarta Black Panther menjadi film Marvel yang merajai box office. Meski tidak masuk ke dalam nominasi Oscar 2018, para pemain Black Panther tampak hadir dalam acara penghargaan film yang berlangsung Dolby Theatre, hari ini (5/3/2018).

Lantas, seperti ini potret kehadiran para pemain Black Panther di Oscar 2018? Simak informasinya berikut ini.

1. Chadwick Boseman - T'Chala

Para Pemain Black Panther di Oscar
Aktor Chadwick Boseman berpose di karpet merah ajang Piala Oscar 2018, Los Angeles, Minggu (4/3). Pemeran utama Black Panther ini tampil bak raja dengan jas hitam dengan aksen perak yang melintang di bagian dada. (Jordan Strauss/Invision/AP)

Sebagai raja Wakanda, tampaknya Chadwick Boseman begitu mencintai Wakanda. Ia menyilangkan kedua tangannya di red carpet Oscar 2018 yang menandakan "Wakanda Forever".

Dalam red carpet Oscar 2018, Chadwick mengenakan jubah hitam panjang yang memiliki aksen bordir silver di bagian dada kanan dan kiri. Jubah tersebut dipadukan dengan celana bahan hitam dan ankle boots yang memiliki ritsleting silver di bagian tengah.

2. Lupita Nyong'O - Nakia

Para Pemain Black Panther di Oscar
Aktris Lupita Nyong'o berpose di karpet merah ajang Piala Oscar 2018, Los Angeles, Minggu (4/3). Pemeran Nakia dari Black Phanter ini tampil mewah dalam balutan dress emas-hitam berkilau dari Atelier Versace. (Jordan Strauss/Invision/AP)

Mantan pacar T'chala ini tampil memukau dengan gaun emas. Ia mengenakan gaun one-off shoulder yang memiliki cutting L. Gaun sequin ini pun terlihat cantik dengan perpaduan warna hitam dan payet emas hitam di lengan kanan. Lupita tampak bersinar dengan gaun ini. Ia pun terlihat membawa clucth pink yang feminin di tangan kanan.

3. Danai Gurira

Para Pemain Black Panther di Oscar
Aktris Danai Gurira berpose di karpet merah ajang Piala Oscar 2018, Los Angeles, Minggu (4/3). Pemeran Okoye dalam film "Black Panther" ini tampil stunning dengan gaun merah muda sederhana beserta aksesori silver di tubuhnya. (VALERIE MACON / AFP)

Berperan sebagai jenderal prajurit Wakanda yang macho, tidak membuat Danai sulit untuk tampil feminin. Di Oscar 2018, Danai terlihat anggun dengan gaun tube berwarna broken white. Danai pun kelihatan bersinar dengan aksesoris serba silver di atas telinga, leher, dan pergelangan tangannya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya