Brand Makeup Lokal Gandeng Vanesha Prescilla Rilis Produk Makeup Minimalis

Y.O.U gandeng Vanesha Prescilla dan melahirkan produk makeup terbarunya dalam Vanesha's Series.

oleh fitriandiani diperbarui 21 Agu 2019, 13:43 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2019, 13:43 WIB
Liputan 6 default 4
Ilustraasi foto Liputan 6

Jakarta Merek brand lokal Y.O.U Makeups kembali berinovasi dengan menghadirkan seri makeup terbaru hasil kolaborasi bersama Vanesha Prescilla yang berperan sebagai brand mbassador sekaligus role model di balik terciptanya produk makeup yang mengusung namanya yaitu Vanesha's Series. 

Dalam Vanesha Series, Y.O.U Makeups mengeluarkan 5 jenis produk antara lain Delicate Compact Powder, Sweetheart Blusher, One-Stop Eyeshadow, Real Me Lipstick, dan Sincere Lip Cream. Lima produk ini diangkat karena menurut Dickson Leo, Brand Director Y.O.U Makeups, merupakan bagian paling esensial dari makeup.

Y.O.U Makeups Vanesha's Series
Y.O.U Makeups Vanesha's Series. (Foto: Y.O.U Makeups)

Di bandingkan seri produknya yang lain, Vanesha's Series ini bisa dibilang lebih sederhana baik dari segi varian maupun packaging-nya, sehingga lebih mudah dibawa ke mana-mana. Hal ini disebut Vanesha sebagai kelebihan dari Vanesha's Series Y.O.U Makeups.

"Secara packaging sudah simple, cute. Mudah dibawa ke mana-mana. Lihat saja compact powdernya," ujar Vanesha sambil menunjuk compact powder mini dari makeup Vanesha's Series.

Karakter Vanesha Prescilla Sebagai Representasi Seri Terbaru Y.O.U Makeups

Launching Y.O.U Makeups Vanesha's Series.
Launching Y.O.U Makeups Vanesha's Series. (Foto: Y.O.U Makeups)

“Sosok Vanesha yang ceria, aktif, dan unik menjadi inspirasi bagi Y.O.U dalam pembuatan series ini, sehingga packaging dari Vanesha’s Series menggunakan image Vanesha di setiap produk," ujar Dickson Leo, Brand Director Y.O.U Makeups.

Y.O.U Makeups Vanesha's Series.
Y.O.U Makeups Vanesha's Series. (Foto: Y.O.U Makeups)

Menanggapi hal tersebut, Vanesha mengatakan, "Aku bangga punya produk sendiri, aku jadi bangga dengan diriku sendiri," dan berharap para perempuan Indonesia lainnya juga bisa berkreasi untuk menemukan karakteristik mereka sendiri, khususnya dalam makeup.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya