Liputan6.com, Jakarta - Dampak virus corona Covid-19 sangat terasa dalam kehidupan kita sehari-hari, Sejumlah anjuran dan kebijakan seperti Physical distancing membuat sebagian orang mulai merasa jenuh, apalagi bagi yang terbiasa jalan-jalan dan menghabiskan waktu di luar rumah.
Untuk itu, kita bisa mencarikan kegiatan menyenangkan agar merasa betah selama isolasi mandiri sekaligus mengusir rasa bosan, terutama buat Anda yang suka traveling dan menjelajahi tempat-tempat wisata yang menarik. Salah satunya dengan liburan secara virtual atau wisata virtual. Tidak keluar rumah bukan berarti kita tidak bisa jalan-jalan.
Ada berbagai tempat wisata di Indonesia maupun di luar negeri yang menyediakan fasilitas bagi para wisatawan yang ingin menikmati pengalaman wisata secara virtual. Selain museum, para pelancong virtual juga dapat menikmati suasana di kebun binatang, dan tempat-tempat wisata populer lainnya.
Advertisement
Dilansir dari berbagai sumber, berikut 10 tempat wisata virtual yang menarik untuk dikunjungi di berbagai negara, termasuk di Indonesia.
Baca Juga
1. Museum Nasional
Beragam museum di Indonesia juga bisa Anda akses lewat dunia maya. Salah satunya Museum Nasional atau Museum Gajah di Jakarta. Museum ini menyimpan lebih dari 100 ribu koleksi peninggalan bersejarah. Koleksinya meliputi arca, batik, patung, karya seni, prasasti, dan lain-lain.
Museum ini menjadi salah satu tempat terbaik untuk mendalami peradaban, sistem sosial, seni, budaya, agama, dan pemerintahan Indonesia pada zaman dahulu kala. Kalau ingun berkunjung secara virtual, Anda bisa ke sini: https://artsandculture.google.com/partner/museum-nasional-indonesia
2. Monumen Nasional (Monas)
Monumen Nasional atau yang populer disingkat dengan Monas atau Tugu Monas adalah monumen peringatan setinggi 132 meter yang merupakan ikon Kota Jakarta. Pada tiap sudut halaman luar yang mengelilingi monumen terdapat relief yang menggambarkan sejarah Indonesia.
Di bagian dasar monumen pada kedalaman 3 meter di bawah permukaan tanah, terdapat Museum Sejarah Nasional Indonesia. Buat lebih lengkapnya, Anda bisa melakukan wisata virtual Monas di: https://artsandculture.google.com/entity/national-monument/m03q7hs
3, Galeri Nasional Indonesia
Galeri Nasional Indonesia atau National Gallery merupakan tempat pameran, dan perhelatan acara seni rupa Indonesia dan mancanegara. Galeri yang berlokasi di kawasan Jakarta Pusat ini menyimpan,menghimpun dan memamerkan karya seni rupa seperti lukisan, sketsa, grafis, patung, keramik, fotografi, seni kriya dan seni instalasi. Mereka memliki sekitar 1.785 koleksi karya seniman Indonesia dan mancanegara.
Ada karya-karya Raden Saleh, Hendra Gunawan, Affandi, S. Sudjojono, Basoeki Abdullah, ,Popo Iskandar,serta sejumlah seniman dari Rusia, Jerman, Ukraina), Prancis, China, India, Kuba, Peru, Vietnam dan masih banyak lagi. Semuanya bisa Anda lihat lewat wisata virtual di http://galeri-nasional.or.id/.
**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.
Museum Terbesar di Dunia
4. Balai Konservasi Borobudur
Balai Konservasi Peninggalan Borobudur merupakan lembaga khusus yang menangani Candi Borobudur yang sudah selesai dipugar memerlukan perawatan, pengamatan dan penelitian berkelanjutan. Pada 2012, lembaga ini kembali berubah nama menjadi Balai Konservasi Borobudur dan berfungsi sebagai pusat konservasi dan pemugaran cagar budaya seluruh Indonesia di samping menangani Warisan Dunia (World Heritage) Candi Borobudur.
Kalau ingin melihat Candii Borobudur tapi tak bisa datang langsung ke Magelang, Jawa Tengah, Anda bisa merasakan tur virtual di: https://artsandculture.google.com/entity/borobudur-temple-compounds/m0805zhg atau http://borobudurvirtual.id/
5. Agung Rai Museum of Art
Museum Seni Agung Rai atau Agung Rai Museum of Art (ARMA) merupakan salah satu museum seni rupa di Bali yang menyimpan berbagai koleksi lukisan yang berasal dari para pelukis ternama baik dari dalam negeri maupun mancanegara.
Museum yang diresmikan pada 1996 ini didesain dengan gaya arsitektur tradisional Bali dengan dominasi material lokal. Selain sebagai museum seni lukis, museum yan berlokasi di Ubud, Gianyar, Bali ini juga menampilkan pertunjukan tari dan teater serta pameran dari seniman karya masyarakat Bali, Indonesia dan seniman asing.
Pengunjung juga bisa melihat proses pembuatan karya di bengkel budaya dan melihat koleksi buku-buku yang ada di perpustakaan. Anda bisa merasakan wisaat virtual dari museum ini di https://artsandculture.google.com/partner/arma-museum.
6. Louvre Museum
Selain Indonesia, banyak negara yang juga menawarkan wisata virtual. Salah satunya Prancis yang mempunyai museum paling terkenal di dunia, Louvre. Bukan hanya sebagai salah satu museum seni terbesar di dunia dan rumah bagi lukisan fenomenal Monalisa, Louvre juga landmark penting dan bersejarah bagi Prancis.
Saat wabah corona sampai di Prancis, tak lama kemudian Louvre ditutup untuk sementara. Dengan adanya wisata virtual setidaknya kita tetap bisa mengunjungi museum yang sangat terkenal ini. Temukan secara virtual pameran-pameran, galeri, lukisan, sampai barang antik di sini. Anda tinggal klik di : https://www.louvre.fr/en
7. British Museum
British Museum atau The British Museum dikenal dengan koleksi patung-patung Parthenon yang bisa dilihat virtual. Museum yang berada di London, Inggris, ini adalah salah satu museum terbesar dan terpenting dalam sejarah dan budaya manusia di dunia.
Koleksi permanennya berjumlah lebih dari 8 juta benda dan merupakan salah satu koleksi dengan jumlah terbesar dan terlengkap di dunia. Koleksi-koleksi itu berasal dari seluruh benua, yang memberikan gambaran dan dokumentasi sejarah kebuayaan manusia dari awal tercipta hingga masa kini.
Banyak koleksi dengan kata kunci seperti keinginan, cinta, identitas, kematian dan lainnya yang digambarkan dalam koleksi museum yang bisa kita lihat di: https://www.britishmuseum.org/.
Advertisement
Akses Live Cam
8. Hermitage Museum
Museum Hermitage atau Hermitage atau disebut juga The State Hermitage Museum merupakan salah satu museum terbesar dan tertua di dunia yang berlokasi di St. Petersburg, Rusia. Museum yang mempunyai aula mewah dan memesona ini memuat koleksi seperti seni Eropa Barat dengan karya-karya Leonardo da Vinci, Auguste Rodin, Pablo Picasso, Henri Matisse, Paul Gogen, Paul Gogen, Paul Sean, Paul Sean.
Anda juiga bisa menikmati pameran berbagai koleksi menarik dari Yunani kuno, Mesir, dan Roma, serta koleksi perhiasan besar. Jumlah total karya milik koleksi Hermitage melebihi 3 juta item. Semuanya bisa Anda lihat di: https://pano.hermitagemuseum.org/3d/html/pwoaen/main/#node338
9. Houston Zoo
Bagi yang suka pergi ke kebun binatang, saat pandemi corona masih belum berlalu Anda masih bisa melihat langsung aksi sejumlah hewan. Salah satunya di Houston Zoo yang berada di Houston, Texas, Amerika Serikat (AS). Kebun binatang ini memiliki akses live cam yang bisa mempermudah kita melihat kegiatan para hewan.
Setidaknya ada 6 cam yang bisa diakses, yaitu gajah, jerapah, gorila, hingga simpanse. Namun untuk mengunjungi kebun binatang ini secara virtual diberikan waktu yang terbatas, yaitu pukul 7 pagi hingga 7 malam waktu setempat. Anda bisa mengunjungi Houston Zoo di https://www.houstonzoo.org/explore/webcams/..
10. Georgia Aquarium
Selain hewan d darat, wisata hewan dunia air juga memberikan akses virtual di tengah wabah COVID-19. Salah satunya di Georgia Aquarium di Atlanta, Georgia, AS.
Di sana, pengunjung bisa menyaksikan tenangnya air habitat paus tersebut sembari melihat paus beluga berenang ke sana dan kemari. Namun jika pengunjung lebih tertarik untuk melihat siaran lain, bisa pilih untuk melihat siaran piranha, berang-berang laut, ubur-ubur, penguin Afrika dan terumbu karang yang dipenuhi beberapa ikan kecil.
Menariknya, live cam di sini terus bergerak setiap beberapa menit sekali sehingga para pengunjung bisa melihat keseluruhan aktivitas hewan. Penasaran? Klik saja di https://www.georgiaaquarium.org/webcam/beluga-whale-webcam/.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement