4 Perhiasan Paling Romantis Sepanjang Sejarah

Perhiasan itu menjadi simbol kemurnian, kepolosan, dan kesuburan.

oleh stella maris diperbarui 15 Sep 2021, 17:22 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2021, 08:00 WIB
Jennifer Lopez dan Alex Rodriguez
Jennifer Lopez dan Alex Rodriguez/Shutterstcok.

Liputan6.com, Jakarta Setiap hubungan pasti punya jalan ceritanya masing-masing. Di setiap romansa, juga selalu ada kejutan dari setiap pasangan. 

Yup, kejutan itu sudah pasti merupakan tanda atau bukti cinta dari pasangan. Kejutan yang diberikan pun beragam, mulai dari makanan, busana, hingga aksesori berharga, seperti perhiasan.

Nah berikut ini ada empat pasangan yang diberikan hadiah berupa perhiasan mewah dan romantis sepanjang sejarah seperti dikutip laman The Study.

Ratu Victoria dan Pangeran Albert

Pasangan ini dikenal dengan banyak sejarah. Bukan hanya sejumlah rangkaian kata penuh makna yang dirangkai dalam puisi cinta. Tapi juga beragam perhiasan dari sang pangeran. 

Salah satu hadiah pertama yang dikirimkan Pangeran Albert saat bertunangan dengan Ratu Victoria adalah set bros emas dengan ukiran bunga orange blossom dari porselen. 

Perhiasan itu menjadi simbol kemurnian, kepolosan, dan kesuburan. Ketika menerima hadiah tersebut, perhiasan itu digunakan bukan hanya di gaunnya tapi juga diselipkan di rambut sang ratu. 

Elizabeth Taylor dan Richard Burton

Percintaan aktris kenamaan di era 70an, Elizabeth Taylor memang sangat menarik perhatian. Setiap pria yang mendekati bahkan menikahi Taylor selalu memberikan hadiah berharga, salah satunya ketika dia menjalin cinta dengan Richard Burton. 

Saat itu, Burton menerima kabar bahwa kekasihnya harus menjalani operasi usus buntu. Mengaku sangat sedih, Burton pun bergegas ke rumah sakit untuk menemani sang belahan jiwa dan memberikan kalung beserta liontin berlian asli berbentuk hati sebagai tanda cintanya ke Taylor. 

Jennifer Lopez dan Alex Rodriguez

Ketika bertunangan dengan Alex Rodriguez, Jennifer Lopez alias J.Lo menerima hadiah spesial yang tak diduga. 

Lewat postingan akun Instagramnya pada 2019, J.Lo terlihat menggunakan anting zamrud dan cincin berlian wanita pemberian Rodriguez. 

Barrack dan Michelle Obama

Pasangan ini sering menjadi sorotan karena keromantisan yang mereka jalin. Salah satunya pada 2009, ketika keduanya merayakan ulang tahun pernikahan ke-17. 

Ya, di momen itu, Michelle menerima hadiah spesial yaitu bros berlian karya desainer Italia, Garvelli. Perhiasan mewah berbentuk bunga flotus itu pun dikenakan Michelle dalam beberapa kesempatan. 

Nah, mereka adalah sederet tokoh dan publik figur terkenal yang mendapat sorotan karena pemberian hadiah perhiasan berlian dari pasangannya. Kamu juga bisa lho menciptakan kesan romantis versimu. 

Ukir sejarahmu sendiri dengan memberikan perhiasan berlian #FlareCollection dari Frank & co. Ini adalah koleksi yang terinspirasi desain klasik Tennis Ring yang diberikan sentuhan modern. Yup, from classic style to modern day designs.

Koleksi Flare dari #FrankNCo ini layak menjadi simbol cintamu ke pasangan. Itu karena perhiasan berlian asli ini disusun dengan taburan berlian yang dapat memberikan kesan elegan, modern, dan cocok dijadikan statement jewellery, untuk digunakan setiap hari. 

Salah satu koleksi Glimmer
Salah satu koleksi Glimmer/Istimewa.

Ada lima rekomendasi perhiasan wanita #FrankNCoFlare dengan desain cantik dan elegan, yaitu:

1. Blaze yang terinspirasi dari api yang membara. Desain yang elegan dan modern dari anting berlian, dan liontin berlian ini cocok diaplikasikan mulai dari pakaian formal hingga busana bersantai untuk kegiatan sehari-hari. 

Salah satu koleksi Blaze
Salah satu koleksi Blaze/Istimewa.

2. Lumine yang hadir dengan nuansa kesederhanaan namun tetap memberi kesan mewah. Koleksi berlian ini hadir dalam perhiasan anting berlian.

Salah satu koleksi Lumine
Salah satu koleksi Lumine/Istimewa.

3. Glimmer yang diambil dari kata glimmering. Koleksi perhiasan berlian ini hadir dalam bentuk cincin berlian dan liontin berlian yang cantik. jika digunakan akan memunculkan kilatan cahaya memukau. Desainnya yang elegan dipastikan akan cocok dipadupadankan dengan gaya berpakaian apapun. 

Salah satu koleksi Glimmer
Salah satu koleksi Lumine/Istimewa.

4. Sparkly. Ketika kamu menggunakan pakaian berwarna gelap, cobalah menggunakan kalung berbalut rantai (chain) dan liontin berlian dari Sparkly. Penampilanmu jadi terkesan classy banget jika ditambahkan anting berlian yang desainnya tak lekang oleh waktu.

Salah satu koleksi Sparly
Salah satu koleksi Sparly/Istimewa.

5. Glisten. Cincin berlian dari Glisten ini mampu membuat jarimu terlihat lebih cantik dengan kilauannya dan menyempurnakan penampilanmu kapan saja dan dimana saja.

Salah satu koleksi Glisten
Salah satu koleksi Glisten/Istimewa.

Semua koleksi perhiasan berlian dari #FrankNco ini bisa banget kamu gunakan untuk momen apapun termasuk kegiatanmu sehari-hari. Yup, diamond is the perfect for your everyday style! 

Nah, jika kamu tertarik membeli cincin berlian wanita, anting berlian asli dan liontin berlian model terbaru #FlareCollection, bisa datang langsung ke gerai Frank & co. terdekat, follow akun Instagram @franknco_id, atau kunjungi website Frank & co.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya