Liputan6.com, Jakarta - Jalan-jalan ke Pantai Indah Kapuk atau PIK tak melulu harus membawa kendaraan pribadi. Anda bersama keluarga dan orang-orang terdekat dapat mengunjungi Pantai Maju di PIK dengan menaiki bus Transjakarta.
Pilihan menggunakan kendaraan umum dalam berbagai kesempatan dapat menjaga ekosistem lingkungan. Selain itu, Anda juga dapat menikmati keindahan kota Jakarta dan berbagai isinya.
Lantas, bagaimana panduan rute untuk naik Transjakarta ke PIK, termasuk Pantai Maju? Simak selengkapnya berdasarkan video singkat yang dibagikan melalui unggahan di akun Instagram resmi Pemprov DKI Jakarta, @dkijakarta pada Sabtu, 3 September 2022.
Advertisement
Baca Juga
Mula-mula, Anda dapat menaiki bus Transjakarta 1A yang rutenya kini diperpanjang dari Balai Kota Jakarta sampai Pantai Maju. Anda hanya tinggal menyiapkan e-money untuk tap ketika menaiki bus Transjakarta.
Bagi penumpang yang datang dari Jakarta Selatan dan sekitarnya, dapat menaiki bus Transjakarta koridor 1 san transit di Halte Kota dan menaiki bus 1A. Sedangkan bagi Anda yang datang dari arah Jakarta Barat, bisa langsung menaiki bus Transjakarta koridor 9 arah Pluit, lalu turun di halte busway Penjaringan untuk transit naik bus Transjakarta 1A.
Selanjutnya, penumpang akan turun di pemberhentian terakhir rute 1A, di halte Pantai Maju. Pantai Maju adalah kawasan reklamasi Pantai Indah Kapuk yang memiliki Jalur Jalan Sehat dan Sepeda Santai atau biasa disebut dengan Jalasena.
Rute Bus Transjakarta 1A Diperpanjang
Dikutip dari News Liputan6.com, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) memperluas layanan pada rute PIK-Balai Kota (1A) menjadi Balai Kota-Pantai Maju mulai Senin, 18 Oktober 2021. Direktur Operasional PT Transjakarta Prasetia Budi mengatakan, perluasan jangkauan layanan tersebut sebagai tindak lanjut dari Surat Keputusan (SK) Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Nomor 434 tahun 2021 tentang Uji Coba Pengembangan Layanan Transjakarta di Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) Tahap Pertama (Indah Maju).
Perluasan jangkauan layanan ini sekaligus sebagai bentuk konsistensi perusahaan untuk menjangkau wilayah yang belum dilintasi bus Transjakarta, mengingat saat ini transportasi merupakan salah satu kebutuhan yang tidak bisa lepas dari aktivitas masyarakat sehari-hari.
"Menjadi prioritas utama kami untuk selalu menyediakan transportasi yang aman dan nyaman serta bisa menjangkau semua lapisan masyarakat di semua wilayah, khususnya di DKI Jakarta," kata Prasetia Budi.
Prasetia menjelaskan, dalam perluasan layanan ini terdapat tiga titik pemberhentian baru yakni bus stop Pantai Maju, Violin Cluster dan bus stop Pancoran PIK. Total ruter tersebut memiliki 38 titik pemberhentian.
Advertisement
Rute Terkoneksi
"Rute Balai Kota-Pantai Maju ini terkoneksi dengan beberapa layanan Transjakarta lainnya seperti Kota-Kali Adem (12A), Pluit-Senen (12B) dan Kalideres-Muara Angka (JAK-52)," terang Prasetia seperti dikutip BeritaJakarta.id.
Untuk rute ini, menurutnya PT Transjakarta menyediakan sebanyak 20 armada single bus yang akan melayani masyarakat setiap hari mulai pukul 05.00--21.30 WIB dengan waktu keberangkatan (headway) 10 sampai 15 menit.
"Seluruh pelanggan tetap diwajibkan untuk menunjukkan surat bukti vaksinasi sebagai syarat menggunakan layanan Transjakarta serta diimbau untuk memenuhi semua aturan yang berlaku," tandasnya.
Ia menambahkan, PT Transjakarta juga tetap membatasi kapasitas pelanggan yakni maksimal 50 persen dengan ketentuan bus gandeng hanya boleh diisi maksimal 60 pelanggan, bus single atau maxi bus maksimal 30 pelanggan, medium bus maksimal 15 pelanggan dan maksimal diisi oleh enam orang pelanggan untuk layanan Mikrotrans.
"Semua bus yang beroperasi dipastikan telah memenuhi standar protokol kesehatan (prokes) yang sangat ketat mulai dari dibersihkan dengan cairan disinfektan secara berkala, terpasang tanda jarak aman pada lantau dan kursi pelanggan serta ketersediaan hand sanitizer," tandasnya.
Fasilitas
Pantai Maju dibuka mulai pukul 08.00--22.00 WIB Senin-Kamis dan 08.00--24.00 WIB untuk Jumat--Minggu. Ada bebepa fasilitas publik di sekitar Pantai Maju Bersama sudah dinamai dengan kolaborasi bersama warga.
Beberapa fasilitas di Pantai Maju meliputi Bundaran Heritiera dan lima ruas jalan, yakni Jalan Warakas, Bidara, Kandeka, Pejapi, dan Akasia. Ada pula dua taman, yakni Taman Asriloka dan Taman Bahari, serta tiga jembatan, yaitu Jembatan Linggi, Tataban, dan Barunyungan.
Dikutip dari News Liputan6.com, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan nama jalan, jembatan, dan bundaran di Pantai Kita dan Pantai Maju, Jakarta Utara pada Februari 2022. Menurutnya, Pemprov DKI melibatkan masyarakat dalam hal penamaan.
Peresmian ini juga adalah program ruang publik dapat terus dirasakan oleh seluruh masyarakat. "Ini menandai nomor satu kolaborasi. Sebagaimana kita tetapkan Ikhtiar pemerintah Jakarta bukan saja dikerjakan oleh pemerintah tapi dikerjakan bersama," kata Anies dalam sambutannya di Jakarta, Senin, 21 Februari 2022.
Advertisement