3 Resep Asinan Rambutan yang Segarnya Bikin Meram Melek

Tidak hanya segar, Anda juga bisa memberikan sedikit cita rasa pedas pada asinan rambutan dengan tingkat sesuai selera.

oleh Asnida Riani diperbarui 18 Jan 2023, 06:04 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2023, 06:04 WIB
Resep asinan rambutan. (dok. Cookpad @frugalcooking)
Resep asinan rambutan. (dok. Cookpad @frugalcooking)

Liputan6.com, Jakarta - Ada banyak rekomendasi resep camilan untuk dicoba dibuat sendiri di rumah. Tapi, jika Anda sedang ingin yang bercita rasa segar, jangan sampai melewatkan asinan rambutan.

Menu camilan ini bisa dikombinasikan dengan berbagai bahan yang akhirnya akan tetap membuat rasanya segar. Selain, Anda juga bisa memberikan sedikit cita rasa pedas yang tingkatnya bisa disesuaikan selera masing-masing.

Cara pembuatannya pun terbilang mudah dan tidak memakan banyak waktu. Tanpa berlama-lama lagi, langsung catat sederet resep asinan rambutan berikut, seperti dirangkum dari Cookpad, Selasa, 17 Januari 2023.

Asinan Rambutan

Resep kreasi pengguna @frugalcooking ini membutuhkan bahan-bahan:

1 buah lemon lokal (bisa diganti jeruk nipis/jeruk limau)

15 buah rambutan kupas

3 buah cabai rawit

3 sdt gula pasir atau sesuai selera

1/3 sdt garam

250 ml air

 

Langkah Pembuatan:

1. Peras lemon, iris sebagian.

2. Haluskan cabai rawit, masukkan ke dalam panci. Tambahkan air, gula, dan garam, panaskan sampai mendidih, koreksi rasa. Diamkan sampai agak dingin.

3. Tuang ke wadah berisi rambutan. Tambahkan air perasan lemon, aduk rata. Tambahkan irisan lemon. Simpan asinan di kulkas dan sajikan dingin.

Asinan Rambutan Jeruk Kalamansi

Resep asinan rambutan jeruk kalamansi. (dok. Cookpad @maedian)
Resep asinan rambutan jeruk kalamansi. (dok. Cookpad @maedian)

Resep kreasi pengguna @maedian ini membutuhkan bahan-bahan:

1 kg rambutan, kupas, cuci bersih, iris, dan buang bijinya

3 buah cabai keriting, boleh tambah cabai rawit jika ingin pedas

3 buah jeruk kalamansi

6 sdm gula

Secukupnya garam

1 liter air

 

Langkah Pembuatan:

1. Haluskan cabai keriting dengan blender. Kemudian, rebus dengan air. Tambahkan gula dan garam secukupnya. Rebus hingga mendidih. Dinginkan.

2. Setelah dingin, campurkan rambutan dan air rebusan cabai. Tambahkan perasan jeruk kalamansi yang sudah dibuang bijinya. Masukkan kulkas dan sajikan dingin.

Asinan Rambutan Kaya Rasa

Resep asinan rambutan nanas. (dok. Cookpad @yoeni_pawonbyFAA )
Resep asinan rambutan nanas. (dok. Cookpad @yoeni_pawonbyFAA )

Resep kreasi pengguna @yoeni_pawonbyFAA ini membutuhkan bahan-bahan:

1 buah nanas ukura sedang

1 kg rambutan

100 gram cabai merah keriting

200 gram gula pasir

100 ml cuka atau sesuai selera

1 liter air

1/2 sdm garam

 

Langkah Pembuatan:

1. Rebus cabai kemudian blender hingga halus. Tambahkan air, gula, dan garam, rebus hingga mendidih. Matikan api.

2. Tambahkan cuka, lalu koreksi rasa. Biarkan dingin.

3. Kupas rambutan dan potong nanas sesuai selera. Masukkan ke dalam kuah asinan. Taruh di dalam kulkas dan sajikan dingin.

Infografis 7 Penyebab Sampah Makanan
Infografis 7 Penyebab Sampah Makanan. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya