Liputan6.com, Bogor - Salah satu fasilitas kesehatan milik Kota Bogor adalah Mobil Curhat, yang rupanya mampu menarik minat banyak warga. Karena itu, Pemerintah Kota Bogor akan menambah Mobil Curhat.
Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman mengatakan, sejak Mobil Curhat diluncurkan, antusias warga sangat besar. Hampir 600 orang tiap pekan berkonsultasi di mobil yang sering disebut "Mobil Anti Galau" ini.
"Intensitas mobilisasi kendaraan bisa ditingkatkan dan kami mengupayakan penambahan SDM (Sumber Daya Manusia) dan juga kendaraannya," ujar Usmar saat ditemui Liputan6.com, Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/9/2014).
Dengan penambahan ini, kata Usman, masyarakat Kota Bogor memiliki kesehatan lebih baik, baik secara fisik maupun psikologis. Sehingga masyarakat Bogor nantinya hidup lebih berkualitas.
Usman mengatakan, setiap warga bisa mengonsultasikan segala permasalahannya, baik masalah kesehatan maupun keluarga. Ke depan, Pemkot Bogor akan bekerja sama dengan Fakultas Ekologi Manusia (FEMA) Institut Pertanian Bogor (IPB).
Mobil Curhat sebelumnya telah diperkenalkan kepada masyarakat Bogor pada Awal Juli lalu. Peluncuran Mobil Curhat dilakukan langsung oleh Wali Kota Bogor Bima Arya. Mobil ini sengaja diberi nama "Mobil Curhat" agar lebih dekat dan akrab di telinga masyarakat.
Â
Mobil curhat ini tak hanya fokus menangani masalah medis, tapi juga permasalahan keluarga. Sehingga warga bisa mengonsultasikan masalah seperti gizi, pola hidup, serta masalah keluarga dan anak.
Sementara Wakil Dekan FEMA IPB Ahmad Sualeman mengatakan, pihaknya sengaja ikut serta dalam program Mobil Curhat agar bisa membantu mengurangi permasalahan masyarakat Bogor. (Yus)
'Mobil Curhat' Diminati Warga, Pemkot Bogor Tambah Unit
Dengan penambahan ini, kata Usman, masyarakat Kota Bogor memiliki kesehatan lebih baik, baik secara fisik maupun psikologis.
Diperbarui 05 Sep 2014, 19:11 WIBDiterbitkan 05 Sep 2014, 19:11 WIB
Dengan penambahan ini, kata Usman, masyarakat Kota Bogor memiliki kesehatan lebih baik, baik secara fisik maupun psikologis.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bahasa Indonesia Jadi Program Studi Baru di Beijing International Studies
Gadis Minahasa di Bawah Umur Jadi Korban Kekerasan Seksual Saudara Tiri
Salar De Uyuni Gurun Garam Terbesar di Dunia Jadi Tempat Kalibrasi Satelit
Jangan Berdoa dengan Cara Begini, Itu Doa Kriminal Kata Gus Baha
Katy Perry Cs Cetak Sejarah Perjalanan ke Antariksa, Mengangkasa di Antara Klaim Inspiratif dan Kritik Kondisi Sosial
Ironi Pengadil Vonis Lepas Kasus Ekspor CPO, Gadaikan Keadilan Demi Harta Dunia
Mengenal Sedekah Rata Bumi, Salah Satu Rangkaian Tradisi dalam Proses Membangun Rumah ala Masyarakat Betawi
Akses Layanan BKN Tanpa Input Token MFA Diperpanjang, Catat Tanggalnya
Kejagung Tetapkan 1 Tersangka Baru Kasus Suap Penanganan Perkara di PN Jakpus
TKI Asal Banyuwangi Meninggal Dunia di Kamboja, Penyebabnya Masih Misterius
Pembalap Aldi Satya Mahendra Capai Target 10 Besar, Target Selanjutnya Cari Konsistensi di World Supersport 2025
Parkir Liar di Tanah Abang, Warga Jakut Kaget Dimintai Rp60 Ribu