Liputan6.com, Jakarta - Raditya, balita berusia 1 tahun harus meregang nyawa di RSHS Bandung setelah sempat mendapat perawatan selama empat hari akibat dibakar ayah kandungnya sendiri R (30). Lantas apa alasan R yang tega membakar anak kandung sendiri?
Kapolsek Padalarang Kompol Rendra Okto mengatakan, dari hasil pemeriksaan kepada beberapa orang saksi, penyebab aksi sadis ini karena R diancam akan diceraikan oleh sang istri.
"Dugaan sementara karena pelaku akan diceraikan oleh sang istri," kata Rendra saat dihubungi Liputan6.com melalui telepon selulernya, Minggu (5/10/2014).
Rendra menuturkan, ketika kejadian memang R dan sang istri tengah dalam pertengkaran hebat dan hal tersebut bukan sekali-dua kali terjadi.
"Karena takut dicerai maka pelaku mengancam sang istri bila menceraikannya maka sang anak akan dibakar. Saat pengancaman sudah diguyur sama bensin," jelasnya.
Namun ancaman yang dilakukan R menjadi kenyataan karena tanpa sengaja saat menyalakan korek api langsung menyebar. "Nggak sengaja itu terbakar karena memang semua badan sudah basah sama bensin. Kalau ada korek, pasti langsung terbakar bensinnya," ucap Rendra.
Rendra mejelaskan hingga kini R belum bisa dimintai keterangannya karena masih menjalani perawatan akibat luka bakar yang diterimanya.
"Kita akan periksa setelah pelaku kondisinya memungkinkan. Dari situ kita cocokkan keterangan pelaku dan saksi," tandas Rendra.
Raditya, balita berusia satu tahun meninggal dunia di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, Minggu (5/10/2014), setelah sempat dirawat selama empat hari karena mendapat luka bakar parah.
Penyebab kebakaran sendiri karena Raditya dibakar oleh ayah kandungnya sendiri R (30) di rumah kontrakan mereka di Jalan Puragabaya, RT 02 RW 03, Desa Jayamekar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat pada Rabu 1 Oktober 2014 lalu.
Alasan Bapak di Bandung Tega Bakar Anak Kandungnya
Saat pertengkaran hebat dengan istrinya, seorang suami membakar anaknya sendiri setelah mengguyurnya dengan bensin. Apa alasannya?
Diperbarui 05 Okt 2014, 17:14 WIBDiterbitkan 05 Okt 2014, 17:14 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanggal Tayang Film Anti-Hero Marvel Thunderbolts dan Sinopsisnya
Bursa Kocok Ulang Penghuni IDX80, Ini Daftar Lengkapnya
Dugaan Korupsi Jalan Tol Terpeka, Saksi Serahkan Rp400 Juta ke Kejati Lampung
Penerbit Stablecoin Tether Tambah Kepemilikan Saham Juventus jadi 10,12%
Kreatif bin Aneh, Iklan Bergambar Ketiak Ini Bisa Dicium dan Digaruk
Kelemahan Terkuak, Arsenal Wajib Rekrut Martin Zubimendi
Ada 3 Long Weekend Mei 2025: Rencanakan Liburanmu!
Tak Ada Lagi Hadiah Kipas Angin di Ulang Tahun Arrasya Anak Tasya Kamila
Kolaborasi Nothing More dan Chris Daughtry, Bahas Petugas Damkar Hingga Kesehatan Mental di Lagu Freefall
January 5 Zodiac: Unveiling the Capricorn Personality
Potret Dapur Ayu Dewi, Elegan dengan Sentuhan Klasik Modern
Inspirasi Outfit Olahraga Hijab, Nyaman Walau Aktif Bergerak