Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik, terkait dugaan pembagian Tunjangan Hari Raya (THR) yang dibagikan kepada Komisi VII DPR periode 2009-2014 atau di bawah kepemimpinan Sutan Bhatoegana.
Jero Wacik mengaku, sewaktu dirinya menjadi Menteri ESDM, tidak pernah ada permintaan THR ataupun diperas Sutan.
"Tidak pernah (diperas Sutan). Saya bersahabat dan berteman, tapi urusan negara ya dengan negara," ujar Jero Wacik yang juga sama-sama politisi Partai Demokrat dengan Sutan di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (20/11/2014) malam.
Terkait pernyataan Kepala Biro Keuangan Kementerian ESDM Didi Dwi Nugroho tentang pemberian THR kepada Komisi VII yang diketahui dirinya, Jero membantah. "Tidak ada itu, tidak ada, tidak pernah," tegas dia.
Dia juga enggan menanggapi keterlibatan nama lain selain Sutan. "Tidak. Pak Sutan saja, karena saya kan (datang) bersaksi untuk Pak Sutan," pungkas Jero.
Kasus THR mencuat lantaran pengakuan Kepala Biro Keuangan Kementerian ESDM Didi Dwi Nugroho tentang pemberian THR kepada pimpinan dan anggota Komisi VII DPR dalam sidang Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).
Pengakuan Didi dalam kapasitasnya sebagai saksi persidangan mantan Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Rudi Rubiandini, menggenapkan informasi sebelumnya tentang pembagian THR kepada Komisi VII DPR RI.
Disebutkan, bagi-bagi THR itu diberikan US$ 7.500 sebagai jatah untuk pimpinan dan US$ 2.500 untuk anggota Komisi VII DPR. (Rmn/Ali)
Jero Wacik: Saya Tidak Pernah Diperas Sutan Bhatoegana
Terkait keterlibatan nama lain selain Sutan Bhatoegana, mantan Menteri ESDM Jero Wacik enggan menanggapi.
Diperbarui 20 Nov 2014, 21:10 WIBDiterbitkan 20 Nov 2014, 21:10 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Program 3 Juta Rumah, DPR: Ada Kewajiban Pengembang Bangun Rumah Sederhana
KPU Siap Gelar PSU di 8 Daerah Sabtu Pekan Ini, Total Ada 8.763 TPS
Lawatan ke Malaysia, Xi Jinping Tawarkan 3 Pilar Kerja Sama
Lonjakan Pendatang Capai 129 Persen, Jakarta Masih Jadi Magnet Bagi Perantau?
Proyek Strategis Nasional di Menteng Bikin Macet, Warga Gerah
Kapan Libur Paskah 2025? Catat Tanggalnya
Sekar Arum Satu Jaringan dengan Pengedar Uang Palsu yang Ditangkap di Tanah Abang
133 Personel Amankan Misa di Gereja Katedral
BPKH Pastikan Dana Haji Aman dan Produktif: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
Prabowo Perintahkan Tertibkan Kendaraan ODOL
Mendagri Tito Susun Skenario Retret Kepala Daerah Gelombang Kedua
Pramono Jamin Rekrutmen PPSU Berjalan Transparan dan Diawasi