Liputan6.com, Surabaya - Memperingati Hari Guru ke-21 yang jatuh hari ini, ratusan siswa SMAN 12 Surabaya, Jawa Timur, berebut memijat wali kelas masing-masing. Murid-murid dari kelas 10 hingga kelas 12 itu memijat guru mereka yang berjumlah 30 orang.
Rania, siswi kelas 12 IPA 1 mengatakan, para siswa tidak dapat memberikan kado terindah untuk guru sehingga hanya bisa memijat para pahlawan tanpa tanda jasa itu.
"Kami hanya bisa memijati guru yang membimbing kami dengan harapan guru kami tidak bosan, dan terus bersedia membimbing kami hingga kami lulus kelak," kata Rania, Selasa (25/11/2014), di SMAN 12 Surabaya.
Selain memijat, sebagian siswa memberi kejutan kepada guru mereka dengan memberi kue tart dan kado. "Selamat hari guru ya bu, ini kado dari kami," ujar Andin, siswi kelas 10 IPS 3 kepada wali kelasnya.
Bahkan beberapa siswa bercanda bersama gurunya dengan mencorat-coret muka sang guru menggunakan adonan kue tart yang diberikan sebagai kado ucapan.
Seorang guru bahasa Inggris, Musharofah, mengatakan harapannya agar dalam peringatan Hari Guru ke-21, kesejahteraan para guru di Indonesia makin terjamin. "Pemerintah juga lebih memperhatikan nasib-nasib guru honorer," ujar dia sambil menikmati pijatan murid-muridnya.
Peringatan Hari Guru di SMAN 12 Surabaya dihadiri istri Konjen Amerika, Michaela Newnham. Setelah memijat dan memberi kue tart serta kado kepada gurunya, ratusan siswa sekolah itu kemudian menanam pohon di lingkungan sekolah mereka. (Mut)
Peringati Hari Guru, Siswa Ramai-ramai Beri Kado Pijatan
Di Hari Guru, siswa bercanda dengan mencorat-coret muka sang guru menggunakan adonan kue tart yang diberikan sebagai kado ucapan.
Diperbarui 25 Nov 2014, 16:27 WIBDiterbitkan 25 Nov 2014, 16:27 WIB
Di Hari Guru, siswa bercanda dengan mencorat-coret muka sang guru menggunakan adonan kue tart yang diberikan sebagai kado ucapan (Liputan6.com)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Lebaran 2025, Ribuan Pemudik Sudah Berangkat dari Terminal Terpadu Pulo Gebang
Chef Arnold dan Bobon Santoso Angkat Bicara Soal Insiden Rendang Willie Salim yang Disebut Janggal
Bansos Sembako dan PKH Disebar ke 53.275 Keluarga di Mataram
Cara Mengetahui KTP Disalahgunakan: Panduan Lengkap untuk Melindungi Data Pribadi Anda
Menakar Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 usai Hadapi Bahrain
Museum Tanjung Pandan, Pilihan Destinasi Wisata Edukasi dan Sejarah di Negeri Laskar Pelangi
Ajaran Rasulullah SAW tentang Baju Lebaran, Apakah Wajib Baru? Ini Kata Buya Yahya
350 Kartu Ucapan Bingkisan Lebaran Penuh Makna untuk Keluarga dan Sahabat
Pelabuhan Merak Mulai Alami Lonjakan Pemudik
Apakah Ada Tuntunan Sholat Lailatul Qadar usai Tarawih dan Witir? Buya Yahya Menjawab
KAI Daop 1 Jakarta Buka Posko Kesehatan di Stasiun Gambir dan Senen Selama Masa Angkutan Lebaran
5 Makanan yang Bantu Menurunkan Kadar Asam Urat dalam Tubuh