Puluhan Serpihan AirAsia QZ8501 dari Majene Dikirim ke Surabaya

Puluhan serpihan AirAsia ini ditemukan para nelayan di beberapa lokasi di perairan Selat Makassar dan Teluk Mandar.

oleh Liputan6 diperbarui 12 Feb 2015, 12:55 WIB
Diterbitkan 12 Feb 2015, 12:55 WIB
Serpihan-Pesawat-AirAsia
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Jakarta - Puluhan serpihan AirAsia QZ8501 dievakuasi dari Majene, Sulawesi Barat menuju Makassar, Sulawesi Selatan menggunakan jalan darat. Sebelumnya serpihan-serpihan itu dikumpulkan di Mapolres Majene, sebelum dikirim ke posko induk evakuasi AirAsia di Surabaya, Jawa Timur.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (12/2/2015), beberapa bagian body AirAsia itu di antaranya sayap sepanjang lebih dari 3 meter, pintu dan puluhan serpihan lainnya. Serpihan pesawat ini dikirim ke Surabaya, Jawa Timur untuk diidentifikasi lebih lanjut pada Kamis 12 Februari pagi.

Benda-benda itu ditemukan para nelayan di perairan Selat Makassar dan Teluk Mandar dalam sepekan ini. Terakhir nelayan dari Sendana menemukan sayap pesawat AirAsia sepanjang lebih dari 3 meter.

Meski upaya pencarian di perairan Majene tidak lagi gencar dilakukan, para nelayan di wilayah ini terus menemukan serpihan demi serpihan. (Dan/Sss)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya