Liputan6.com, Jakarta - Anggota Komisi III DPR Asrul Sani mengatakan komisinya akan meminta penjelasan dulu kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi atas kebijakannya tidak melantik Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri. Menurut dia, harus ada kejelasan dulu dari Jokowi sebelum Komisi III DPR menguji Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai calon Kapolri.
"Kita maunya clear dulu status Pak BG ini. Jadi DPR nggak mau sebelum ada kejelasan. Ini bukan karena Pak Badrodin Haiti-nya, tapi saya membayangkan Komisi III tidak bisa melaksanakan fit and proper test sebelum ada penjelasan clear dari Presiden soal status BG," ujar Asrul Sani di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (19/2/2015).
Selain itu, saat ditanya soal isu rekening gendut Badrodin Haiti, politisi PPP itu mengatakan jangan memberikan masukan ke DPR yang belum ada faktanya. Sebab, jika memang Badrodin Haiti memiliki bisnis, lanjut Asrul, jangan semuanya langsung disebut dengan korupsi.
"Pak Badrodin ini kan baru tahap dicalonkan. Saya kira boleh saja kasih masukan ke DPR. Cuma masukannya jangan fitnah dan harus proporsional. Memang seorang perwira polisi tidak boleh punya bisnis tapi kalau pun punya bukan berarti dia korupsi. Itu hal yang wajar saja," tegas dia.
Asrul menegaskan, jika memang ada, yang perlu dikroscek sebenarnya adalah uang aliran tersebut dari mana, jadi jangan asal menuduh.
"Orang punya rekening gendut atau bukan rekening gendut, yang harus dipersoalkan uangnya dari mana," pungkas dia. (Ado)
Komisi III DPR Minta Kejelasan Soal BG Sebelum Uji Badrodin Haiti
Saat ditanya isu rekening gendut Badrodin Haiti, politisi PPP itu mengatakan jangan memberikan masukan ke DPR yang belum ada faktanya.
diperbarui 20 Feb 2015, 06:25 WIBDiterbitkan 20 Feb 2015, 06:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pergerakan Orang di Nataru 2024/2025 Turun 24,9%, Ini Gara-garanya
Ilmuwan Ungkap Buang Air Besar Bikin Makin Cerdas, Begini Cara Kerjanya
Resep Nagasari, Kue Tradisional Lezat dan Mudah Dibuat
Tidur Sunnah Apakah Harus Menghadap Kiblat seperti Orang Meninggal? Simak Penjelasan Buya Yahya
Fungsi Berpikir Komputasional: Panduan Lengkap untuk Meningkatkan Kemampuan Problem Solving
Laporan Bank Sentral Tiongkok: Kripto Bisa Timbulkan Risiko Ekonomi
Resep Kerang Hijau: 10 Kreasi Lezat untuk Hidangan Spesial
Pengamat Sebut Erick Thohir Bak Playmaker yang Kebingungan Mengarahkan Bola dalam Polemik Pemecatan Shin Tae-yong
Resep Sambal Matah, Cara Membuat Sambal Khas Bali yang Lezat dan Segar
Ariana Grande Tampil dengan Gaun Berusia 59 Tahun di Golden Globe Awards 2025, Anggun dengan Gaun Vintage
Rapor Shin Tae-yong di Timnas Indonesia: Bawa Garuda Cetak Berbagai Sejarah
Insiden Vinicius Junior Dapat Kartu Merah dalam Laga Valencia vs Real Madrid, Carlo Ancelotti: Sulit Menjadi Dirinya