Liputan6.com, Jakarta - Program perlindungan sosial secara komprehensif akan diterapkan pemerintahan Jokowi-JK. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK)Â Puan Maharani menyatakan, langkah ini untuk memenuhi standar kebutuhan rakyat Indonesia.
"Saat ini pemerintah berupaya memastikan terpenuhinya standar kebutuhan hidup yang berkualitas melalui program perlindungan sosial secara komprehensif," kata Puan di Jakarta, Senin (13/4/2015).
Kesejahteraan komprehensif itu akan dituangkan dalam sejumlah kegiatan. Seperti Program Simpanan Keluarga Sejahtera, Program Indonesia Pintar, Program Indonesia Sehat, dan Program Pemberdayaan Masyarakat berbasis ketahanan ekonomi rumah tangga.
Hal tersebut, imbuh Puan, adalah bagian dari langkah awal pemerintah dalam mengimplementasikan strategi pembangunan yang berpedoman pada jalan Trisakti, yaitu berdaulat dalam bidang politik, ekonomi dan budaya.
"Yang kemudian dijabarkan ke dalam sembilan agenda strategis yang disebut Nawacita yang digunakan sebagai landasan dalam menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJM) ke-III," ujar Puan.
Karena itu, sasaran dan target dalam RPJMN ke-III ini ditetapkan sesuai kebijakan politik pembangunan pemerintah. Puan menyatakan, segala upaya pemerintah dalam mencapai semua agenda tersebut perlu didukung dari berbagai pihak.
"Ini dapat menciptakan kolaborasi kemitraan baru yang berprinsip gotong royong. Prinsip ini sudah lama dibangun para 'founding father' kita yang gotong royong membangun bangsa," tandas Puan. (Ali/Mut)
Menteri Puan: Pemerintah Jamin Kebutuhan Hidup Rakyat Terpenuhi
Kesejahteraan komprehensif itu akan dituangkan dalam sejumlah kegiatan.
diperbarui 13 Apr 2015, 14:20 WIBDiterbitkan 13 Apr 2015, 14:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dapat Dukungan dari Ketum PSI, Calon Wali Kota Ini Sebut Dapat Suntikan Motivasi
Cara Menghilangkan Garis Merah di Word: Panduan Lengkap untuk Pengguna PC dan HP
Arsenal Dapat Pukulan Telak, Sosok Kunci dari Belakang Layar Pilih Hengkang
Cara Download Minecraft Gratis: Panduan Lengkap untuk Pemula
Pramono Anung Borong Lima Lukisan Karya Pelukis Disabilitas: Mereka Bakal Jadi Seniman Hebat
Cek di Sini, 5 Alasan Donald Trump Bisa Menang Pilpres AS 2024
Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Microsoft Word untuk Skripsi, Makalah, dan Dokumen Lainnya
Menkomdigi Sebut Akan Prioritaskan Kampanye Program Makan Bergizi Gratis
Frank Lampard Berpeluang Melatih di Liga Italia Serie A
Konsolidasi di Lumajang, Sekjen PDIP Ingatkan Rakyat Pilih Pemimpin Berprestasi Seperti Risma
Antusiasme Tinggi Peserta Latte Art Competition di Jakarta Coffee Week 2024
Buya Yahya Wanti-Wanti, Poligami kalau Caranya Begini Bisa Masuk Neraka!