Liputan6.com, Jakarta - Kapolri Badrodin Haiti, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dakiri, dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Unggung Cahyono, menunaikan salat Jumat bersama puluhan ribu buruh yang memperingati May Day di kawasan pintu Barat Monas, Jakarta. Salat dipimpin oleh personel dari Bidang Bina Masyarakat Polda Metro Jaya AKBP Dadang
Pantauan Liputan6.com, Kapolda Unggung dan Menteri Hanif terlihat salat di barisan depan jamaah. Sementara Kapolri Badrodin membaur di barisan tengah para buruh.
Usai menunaikan salat Jumat, Badrodin bertolak menuju ke kantornya di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo Jakarta Selatan. Menteri Hanif pun meninggalkan lokasi demo. Sementara Kapolda tetap memantau di lokasi demo buruh.
Kapolri mengatakan pengamanan Hari Buruh tahun ini berjalan lancar. Tak ada potensi kerusuhan. Pihaknya akan menghentikan aksi May Day tersebut hingga petang nanti.
"(Pengamanan) tidak ada hambatan. Tidak ada konflik, peringatan ini akan berjalan lancar dan baik. Ini bisa dijaga dengan baik. Perayaan ini diperkirakan berhenti pukul 17.00 WIB. Anggota akan melakukan sterilisasi mulai setengah pukul 16.30 WIB," kata Badrodin di gerbang barat Monas, Jakarta Pusat, Jumat (1/5/2015).
Kapolda Unggung menilai, situasi demo buruh berjalan kondusif. Malah jumlah buruh yang semula diprediksi mencapai 178 ribu massa, ternyata hanya terpantau berjumlah 65 ribu.
Ia pun mengucapkan rasa terimakasih kepada pimpinan buruh yang sudah memenuhi komitmennya untuk memperingati May Day dengan tertib, aman dan damai.
"Saya mengimbau rekan-rekan buruh untuk menyampaikan orasi dengan tertib dan damai. Ini kesepakatan kami dengan para pimpinan buruh. Kita lihat, ternyata berjalan dengan damai. Massa terpantau hanya 65 ribu. Saya juga sudah cek, kendaraan besar yang masuk ada 459 bus," jelas Unggung. (Ali/Mut)
Kapolri: Perayaan May Day Dibatasi Hingga Petang
"Perayaan ini diperkirakan berhenti pukul 17.00 WIB. Anggota akan melakukan sterilisasi mulai setengah pukul 16.30 WIB."
diperbarui 01 Mei 2015, 14:11 WIBDiterbitkan 01 Mei 2015, 14:11 WIB
Melalui peringatan May Day 2014, para buruh menuntut dipenuhinya upah layak, jaminan sosial memadai dan mendapat keamanan kerja (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jelang Pencoblosan, Pramono Minta Aparat Penegak Hukum hingga KPUD Adil di Pilkada Jakarta 2024
Apa Arti Yuwana: Makna Mendalam dan Penerapannya dalam Kehidupan
Tanda-tanda Dispraksia, Mengapa Anak Sulit Mengelola Gerak Tubuh?
6 Cara Alami iIni Mudah dan Praktis untuk Atasi Kantung Mata yang Membandel
Suzuki Jimny White Rhino Gebrak GJAW 2024, Harga Rp 400 Jutaan
Atang-Annida Janjikan Gebrakan Satu Keluarga Satu Sarjana di Kota Bogor
Putin: Rusia Akan Kembali Gunakan Rudal Baru dalam Kondisi Tempur
Tak Hadir Kampanye Akbar Pramono-Rano, Megawati Pilih Berzikir Melawan Intimidasi
300 Nama Anak Laki-Laki Kristen Modern, Pilihan Terbaik Ada di Sini
Timnas Esports Indonesia Raih Juara Umum Kejuaraan Dunia IESF 2024, Buktikan Dominasi di Kancah Global
Mengenal Keunikan Bekantan, Hewan Endemik Asal Kalimantan
Waspada Penipuan Rekrutmen Pegawai Kereta Cepat Whoosh, Simak Kiat Aman dari KCIC