Liputan6.com, Jakarta - Pengemudi GO-JEK lagi-lagi menjadi korban penganiayaan. Tapi kali ini pelakunya bukan pengemudi ojek pangkalan, motifnya pun bukan berebut penumpang.
Firman Fajarianto (25) sedang membawa penumpang melintasi dari arah Jalan Kiai Tapa menuju Daan Mogot, Kamis 13 Agustus, sekitar pukul 22.30 WIB. Tiba-tiba sebuah mobil hendak menyalip motor yang dikendarai Firman dan menyerempet kaki penumpangnya.
"Pengendara mobilnya mungkin merasa menyerempet. Dia akhirnya memberhentikan mobilnya terus turun. Pengendara GO-JEK protes karena penumpangnya kena serempet lalu adu mulut," terang Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren AKP Antonius kepada Liputan6.com, Jumat (14/8/2015).
Setelah cekcok terjadi, pengemudi mobil bernama Andrew tersebut memukul Firman dengan kunci pengaman setir mobil dan dibalas Firman dengan pukulan menggunakan helmnya. Peristiwa tersebut berujung pada aksi saling hajar.
"Tapi yang luka parah pengemudi GO-JEK. Si Andrew akhirnya bertanggung jawab dan membawa korban ke RS Royal Taruma untuk penanganan medis. Kepalanya dijahit 12 jahitan," kata Antonius.
Setelah Andrew menanggung biaya pengobatan, Firman sepakat mengiyakan permintaan Andrew untuk tidak membawa masalah ini ke jalur hukum.
"Akhirnya mereka damai setelah pelaku menanggung biaya pengobatan korban," imbuh Antonius. (Mut)
Motor Diserempet, Pengemudi GO-JEK Malah Dipukuli di Daan Mogot
Pengemudi GO-JEK lagi-lagi menjadi korban penganiayaan. Tapi kali ini pelakunya bukan pengemudi ojek pangkalan.
Diperbarui 14 Agu 2015, 14:04 WIBDiterbitkan 14 Agu 2015, 14:04 WIB
Sebuah spanduk berisi pelarangan masuk kepada Go-Jek dan Grab Bike terpasang di kawasan Kalibata City, Jakarta, Rabu (8/7/2015). Sejumlah pengojek regular menolak keberadaan ojek online. (Liputan6.com/JohanTallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Program CSR Elnusa Petrofin Angkat Potensi Lokal Lewat Inovasi Tempoyak
Dokter MER-C Ungkap Situasi Mencekam di Balik Serangan Israel: Jangan Lupakan Gaza
Momen Libur Paskah, Kepulauan Seribu Diserbu 6.000 Lebih Wisatawan
Park Bo Young Tampil dengan Rambut Pirang di Drama Baru 'Our Unwritten Seoul'
Viral Pria Bikin Gambar Karakter Utama Film Jumbo Pakia Sisa Potongan Rambut
Bank Raya Incar 10 Ribu Nasabah Baru di Pesta Rakyat TMII ke-50
Lewandowski Cedera Hamstring, Barcelona Was-was Jelang Duel Kontra Inter Milan di Liga Champions
7 Rekomendasi Potongan Rambut Wanita Tren 2025: Tampil dengan Gaya Rambut Kekinian
Pandji Pragiwaksono Gelar Stand-up Comedy Special Mens Rea, Targetkan 10 Ribu Penonton untuk Jadi yang Terbesar Se-Asean
Dari Balkon Basilika Santo Petrus, Paus Fransiskus Sampaikan Pesan Paskah
Viral Dosen di Delhi Plester Tembok Pakai Kotoran Sapi, Ternyata Ada Manfaatnya
Bukan Orang Suci, Agama Dihidupkan oleh yang Selalu Punya Harapan, Simak Gus Baha