Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR RI Setya Novanto berharap, di usianya yang sudah menginjak 70 tahun, Tentara Nasional Indonesia (TNI) bisa meningkatkan kualitas dan capaiannya sebagai salah satu kekuatan besar militer di dunia.
"Saya selalu mendorong TNI dapat terus maju dan berkembang, serta masuk 10 kekuatan militer di dunia. TNI juga hadir untuk turut serta menjalankan amanat UUD 1945 dalam fungsinya memelihara perdamaian dunia‎," kata Setya Novanto, dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta.
Saat ini, lanjut Setya, TNI‎ telah masuk Global Fire Power Military dan diakui dunia sebagai kekuatan nomor 12 di dunia diantara negara- negara maju lainnya. Karena itu, lanjutnya, sudah sepatutnya pemerintah lebih memperhatikan kesejahteraan TNI.
"Anggaran untuk para prajurit harus ditingkatkan. Jadi saya mendorong pemerintah agar memperhatikan kesejahteraan para Prajurit. Mereka adalah ujung tombak pertahanan NKRI," tutur Setya.
Untuk diketahui, peringatan Hari Ulang Tahun ke-70 TNI digelar di Dermaga Indah Kiat, Merak, Cilegon, Provinsi Banten. Sebanyak 16 pesawat tempur TNI Angkatan Udara dan 53 kapal perang TNI Angkatan Laut beserta ribuan personel kedua angkatan itu dikerahkan untuk mendemonstrasikan pertempuran udara dan laut. (Dms/Mut)
Ketua DPR Harap TNI Masuk 10 Besar Kekuatan Militer Dunia
TNI Diminta Ketua DPR RI untuk meningkatkan kualitas dan capaiannya sebagai salah satu kekuatan besar militer di dunia.
Diperbarui 05 Okt 2015, 11:26 WIBDiterbitkan 05 Okt 2015, 11:26 WIB
Pesawat membawa spanduk bertulis "Dirgahayu TNI ke 70" saat gladi bersih di Dermaga Indah Kiat, Cilegon, Banten (3/10/2015). (Liputan6.com/Immanuel Antonius)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Zodiak Ini Mudah Jatuh Cinta, Apakah Zodiakmu Termasuk?
Federal Matic Bagi-Bagi Hadiah ke Konsumen Selama Bulan Ramadan
Tradisi Pulang Kampung Menjelang Lebaran: Sejarah, Makna, dan Dampaknya
Cuaca Besok Kamis 6 Februari 2025: Jabodetabek Siang Hari Diprediksi Turun Hujan Ringan
Cuaca Besok Rabu 5 Maret 2025: Langit Jakarta pada Pagi Hari akan Turun Hujan
Harga Bitcoin Meroket, jadi Segini Sekarang
Kapan THR 2025 Cair untuk Karyawan Swasta dan PNS Jabar?
Hindari Tarif Impor, Produksi Honda Civic Hybrid Pindah ke Amerika Serikat
3 Zodiak yang Mewujudkan Impian Besarnya di Maret 2025
Rumah Mantan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Bekasi Ikut Kebanjiran
Kisah Cinta Mantan Menpora Malaysia Termuda Syed Saddiq Disorot, Anak Bella Astillah Panggilnya Ayah
7 Potret Leticia Anak Sheila Marcia Ulang Tahun ke-15, Rayakan Bareng Keluarga