Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Cililitan, Jakarta Timur. Ratusan anak-anak dengan mengenakan pakaian yang terbuat dari tali rafia menyambut kedatangannya dan rombongan.
Ahok tiba di RPTRA Cililitan sekitar pukul 08.10 WIB. Dia ditemani sang istri yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Veronica Tan menuju lokasi peresmian.
Melalui gang sempit di Jalan Buluh, Cililitan, Jakarta Timur, Ahok dan Veronica disambut dengan lagu Selamat Datang yang didendangkan oleh anak-anak. "Selamat datang bapak, selamat datang bapak, selamat datang kami ucapkan," ucap anak-anak sambil bertepuk tangan, Kamis (22/10/2015).
Keduanya lalu dikalungi rangkaian bunga melati oleh para anak-anak. Veronica jalan di depan Ahok untuk menyalami para ibu-ibu dan anak-anak.
Ahok yang mengenakan batik Betawi bernuansa biru itu sabar menyalami anak-anak yang berbaris rapi satu per satu. Sampai di tengah barisan, Ahok menyadari tangannya sudah memerah lantaran lipstik di bibir anak-anak yang berdandan menyambut sang Gubernur. Sebab, saat bersalaman, banyak anak yang mencium tangan mantan Bupati Belitung Timur itu.
"Wah, sampai merah tangan ini," ujar Ahok sambil tertawa.
Selain Ahok dan Veronica, turut hadir istri Wakil Gubernur DKI Happy Saiful Hidayat, Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardhana, Kapolrestro Jakarta Timur Kombes Umar Faroq, dan artis kawakan Titiek Puspa.
RPTRA Cililitan dibangun di atas lahan seluas 3.600 meter persegi. ‎RPTRA ini memiliki lapangan futsal, jogging track, ampitheater, perpustakaan, kolam ikan, ruang konseling keluarga, ruang laktasi (menyusui), taman bermain, dan sebagainya. RPTRA ini dibangun di atas lahan bekas area parkir mobil dan tempat bermain anak. RPTRA Cililitan merupakan RPTRA keenam yang diresmikan Pemprov DKI. (Bob/Mvi)
Buka Ruang Publik Ramah Anak Cililitan, Tangan Ahok Memerah
Kenapa tangan Ahok bisa memerah?
diperbarui 22 Okt 2015, 10:18 WIBDiterbitkan 22 Okt 2015, 10:18 WIB
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Cililitan, Jakarta Timur. (Liputan6/Ahmad Romadoni)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ubahan Honda Scoopy Baru Curi Perhatian Komunitas Modifikasi
Densus Tangkap 8 Terduga Teroris di Sumatera Barat
Alat Musik Perkusi Adalah Instrumen yang Menghasilkan Bunyi Melalui Pukulan
Forum Ulama Habaib Jakarta Deklarasikan Dukungan untuk Pramono Anung
5 Cedera yang Dialami Pemain Sepak Bola dan Harus Diwaspadai
Hesti Purwadinata Ungkap Beri Nama Anak Terinspirasi dari Pemain Bola dan Merek Ban
Legenda Chelsea Sentil Keputusan Transfer Manchester United dan Ten Hag
Bacaan Lengkap Doa Setelah Sholat Sendiri yang Sesuai Sunnah
Potret Penthouse Baru Neymar di Dubai, Super Mewah Seharga Rp 861 Miliar
Pasar Asia-Pasifik Menguat di Tengah Kenaikan Wall Street, Fokus pada Data Inflasi Jepang
Warga dan Pelaku Budaya di Muara Jambi Prihatin Tak Dilibatkan Perhelatan BWCF 2024
Prabowo dan PM Inggris Desak Resolusi Damai atas Konflik di Ukraina, Palestina dan Lebanon