Tiga Kabupaten di Kalbar Rawan Penyakit Gondok

Penyakit gondok rawan menyerang tiga kabupaten di Kalimantan Barat. Ibu hamil diindikasikan paling rentan terkena penyakit kekurangan yodium itu.

oleh Liputan6 diperbarui 19 Nov 2001, 01:43 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2001, 01:43 WIB
181101bGaram.jpg
... Selengkapnya
Liputan6.com, Pontianak: Sedikitnya 32 desa di Kabupaten Sambas, Sintang, dan Ketapang, Kalimantan Barat, rawan endemis penyakit gondok. Untuk itulah, Dinas Kesehatan Kalbar terus mengawasi puluhan desa tersebut. Demikian diungkapkan Kepala Dinkes Kalbar Torisz di Pontianak, baru-baru ini.

Torisz menjelaskan, tiga orang di antara 100 ibu hamil diindikasikan mengalami gangguan kekurangan yodium. "Jumlah penderita gondok akan terus meningkat. Sebab banyak beredar garam tanpa yodium dari Jawa," katanya. Torisz menyebutkan, saat ini tercatat sekitar 52 ribu anak balita di Kalbar mengalami penurunan kecerdasan karena kekurangan yodium. Sebanyak tiga kecamatan di Sintang masuk kategori rawan penyakit gondok tertinggi di Kalbar.

Meski begitu, Torizs menilai, Kalbar belum dikategorikan sebagai daerah endemis penyakit Gangguan Akibat Kekurangan Yodium dalam skala nasional. Tapi, ia mengakui, Dinkes kesulitan mengontrol perdagangan garam nonyodium di tiga kabupaten itu.(KEN/Amin Alkadri)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya