Liputan6.com, Semarang - Setelah rob surut, Kota Semarang kembali direndam air. Kali ini bukan rob, namun banjir akibat hujan yang mengguyur kota itu sejak Sabtu 2 Juli 2016 malam. Akibatnya, banyak pemudik bersepeda motor terjebak banjir dan kendaraan mereka mogok.
Di pantura timur, dari arah Timur menuju Jakarta tepatnya di Pantura Terboyo Semarang, titik terparah rob kembali tergenang. Lokasi tersebut berada 2 km dari perbatasan Demak, Jawa Tengah
Sementara itu, di kawasan Gang Macan, genangan terjadi baik dari arah Demak maupun sebaliknya dari arah Jakarta. Genangan dari arah Jakarta lebih dalam ,dan membuat pengendara harus mendekati pembatas jalan untuk menghindari rob.
Selepas itu, pemudik dihadang rob di sekitar pertigaan Terminal Terboyo dari arah Jakarta atau Barat.
Hingga hari ini, Minggu (3/7/2016) siang, banjir terparah berada di bawah jembatan Kaligawe. Wakil Wali Kota Semarang, Hevearita G Rahayu, menyebutkan beberapa titik di kota Semarang tengah dilanda banjir.
"Sungai Banjir Kanal Timur dan Sungai Babon meluap. Banyak tersumpal sampah kiriman dari hulu," kata Hevearita atau Ita kepada Liputan6.com di Semarang.
Menurut Ita, selain merendam jalan raya, banjir akibat luapan dua sungai itu juga melanda perkampungan. Paling parah di daerah Sawah besar.
"Saya masih keliling dan mendata, kebutuhan warga dan apa-apa yang bisa dilakukan dalam kondisi darurat," jelas Ita.
Untuk wilayah Kaligawe yang merupakan jalur mudik utama, Ita menyebutkan, tengah dilakukan pengurasan air dengan menyedot genangan dan mengalirkan air ke sungai. Semua pompa dioperasikan dengan kapasitas maksimal.
Hujan Guyur Semarang, Pemudik Terjebak Banjir
Lepas dari banjir, pemudik dihadang rob di sekitar pertigaan Terminal Terboyo dari arah Jakarta atau Barat.
diperbarui 03 Jul 2016, 11:46 WIBDiterbitkan 03 Jul 2016, 11:46 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
8 9 10
Berita Terbaru
Berawal dari Benturan Kendaraan, Lansia ini Tewas Dianiaya di Jakarta Timur
Penampilan Serba Hitam Song Hye Kyo dan Jennie BLACKPINK di Acara Pernikahan Picu Perdebatan Budaya
Simak, Tata Cara Mencoblos Pilkada 2024 dan Urutannya
Sholat Taubat Jangan Asal-asalan, Ini Tata Caranya agar Tobatnya Diterima
DPR Tunggu Pembahasan RUU Pemilu Terkait Usul KPU Jadi Ad Hoc
Mengenal Benteng Speelwijk, Wisata Bersejarah Cocok untuk Libur Keluarga
Mary Jane Masih di Lapas, Ini Kata Dirjen Pemasyarakatan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 24 November 2024
Kebiasaan Muluk, Makan Menggunakan Tangan yang Sarat Filosofi dan Manfaat
Komnas HAM Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar Diusut Tuntas
Paris Hilton Sesumbar Punya Kulit Glowing Tanpa Botox atau Oplas, Apa Rahasianya?
Sosok AKP Dadang Iskandar, Terduga Pelaku yang Tembak Mati AKP Ryanto Ulil