Top 3: Nama-nama Korban Tewas Saat Macet Menggila di Jalur Mudik

Banyak korban jiwa berjatuhan akibat kemacetan yang melanda di sejumlah jalur mudik di Lebaran ini.

oleh Silvanus AlvinNila Chrisna Yulika diperbarui 07 Jul 2016, 20:01 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2016, 20:01 WIB
Top 3: 8 Nama Korban Tewas Saat Macet Menggila di Jalur Mudik
Banyak korban jiwa berjatuhan akibat kemacetan yang melanda di sejumlah jalur mudik di Lebaran ini.

Liputan6.com, Jakarta - Kemacetan panjang, waktu yang terbuang, kocek yang keluar lebih banyak, dan rasa letih adalah beberapa kerugian yang harus dialami oleh para pemudik saat libur Lebaran tiba.

Namun yang lebih mengenaskan, bila ada korban jiwa yang berjatuhan. Paling tidak ada delapan korban tewas dalam kondisi macet tersebut.

Berita ini berhasil menyita banyak perhatian pembaca Liputan6.com, terutama di kanal News, Kamis (7/7/2016).

Dua berita lainnya yang tak kalah populer adalah Menhub Jonan tak percaya jika ada pemudik yang meninggal karena terjebak macet di Brebes dan Jokowi gelar open house di Yogyakarta.

Berita-berita terpopuler itu dirangkum dalam Top 3 News:

1. Daftar Korban Meninggal Kala Macet Menggila di Jalur Mudik

Arus Mudik 2016 diprediksi akan mulai terjadi pada Jumat, 1 Juli 2016

Para pemudik yang meninggal dunia itu umumnya mengalami kelelahan setelah menempuh perjalanan mudik yang di luar batas normal.

Menurut data BPBD Brebes, Jawa Tengah yang disampaikan kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), setidaknya ada delapan korban tewas akibat kondisi tersebut.

Berikut nama korban tersebut, seperti dalam keterangan Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho yang diterima Liputan6.com, Jakarta, Rabu 6 Juli 2016.

Selengkapnya...

2. Menhub Jonan Tak Percaya Macet Bisa Sebabkan Orang Meninggal

Ignatius Jonan (Liputan6.com/Johan Tallo)

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan tak percaya jika ada pemudik yang meninggal karena terjebak macet di Brebes, Jawa Tengah. Menurut dia, terjebak macet tidak bisa membuat seseorang kehilangan nyawa.

Jonan yakin orang yang meninggal saat perjalanan mudik sudah mengidap penyakit sebelumnya.

"Kalau tidak mengidap penyakit sebelumnya, saya kira enggak akan meninggal. Masa kemacetan bisa menimbulkan orang meninggal," dia menegaskan.

Jonan menuturkan kecelakaan merupakan faktor yang masuk akal membuat seseorang meninggal dunia, bukan macet.

Selengkapnya...

3. Tiba di Solo, Jokowi Gelar Open House di Yogyakarta

Jokowi melaksanakan salat Id di Padang

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo tiba di kampung halaman, Solo, Jawa Tengah, Rabu 6 Juli 2016 pukul 15.30 WIB.

Selama berada di Solo, Jokowi dan Ibu Iriana akan bersilaturahim dengan keluarga dan kerabat untuk merayakan Idul Fitri 1437 H.

"Silaturahmi dengan keluarga, silaturahmi dengan tetangga, silaturahmi dengan masyarakat. Silaturahim," ucap Jokowi usai salat Id di Masjid Raya Sumatera Barat, Rabu, 6 Juli 2016.

Pada Sabtu 9 Juli 2016, Jokowi dan Ibu Iriana rencananya menggelar open house di Yogyakarta dan sore harinya kembali ke Jakarta.

Selengkapnya...

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya