Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, Selasa (22/11/2016). Kali ini pertemuan dibalut dengan sarapan bersama di Istana Merdeka.
Surya Paloh datang sekitar pukul 07.35 WIB. Paloh yang mengenakan setelan jas hitam dengan kemeja putih keluar dari dalam Istana Merdeka bersama Jokowi.
Baca Juga
Keduanya kemudian menuju ke meja bundar yang ada di beranda Istana Merdeka untuk sarapan bersama. Tidak tampak makanan yang disajikan di meja. Hanya terlihat jus jeruk, kerupuk, dan nasi yang mulai disendokkan ke piring masing-masing.
Advertisement
Jokowi tampaknya tengah menjalin komunikasi kembali dengan para ketua umum partai. Rangkaian pertemuan ini dilakukan setelah konsolidasi dengan ulama dan aparat keamanan selesai dilakukan.
Sebelumnya, Jokowi bertemu Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto di Istana Kepresidenan pada Kamis, 17 November 2016. Tak lama setelah itu, Jokowi bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Pertemuan Jokowi dengan Prabowo diawali dengan makan siang bersama.
Kemarin siang, Jokowi bertemu dengan Ketum partai dilanjutkan ke Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.