Liputan6.com, Jakarta - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menempatkan sejumlah petugas keamanan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan para penumpang bus Transjakarta pascaperistiwa ledakan bom di Terminal Bus Kampung Melayu pada Rabu, 24 Mei 2017.
"Untuk menghadirkan situasi aman di masyarakat, terutama di dalam fasilitas Transjakarta, kami berkoordinasi dengan kepolisian dan TNI. Kami menempatkan sejumlah petugas untuk meningkatkan keamanan para penumpang," ujar Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono di Jakarta, Kamis, 25 Mei 2017.
Menurut dia, pihaknya bekerja sama dengan jajaran TNI dan kepolisian dengan menempatkan sebanyak 160 personel untuk meningkatkan keamanan, baik bagi para penumpang maupun petugas Transjakarta.
"Selain itu, kami juga menempatkan petugas untuk membantu sterilisasi jalur guna meningkatkan kelancaran bus. Pengamanan di setiap halte dan jalur dilakukan oleh bidang operasional Transjakarta," ujar Budi seperti dilansir dari Antara.
Atas seluruh upaya tersebut, dia pun meminta agar masyarakat tetap memanfaatkan layanan Transjakarta sebagai angkutan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.
"Dengan demikian, warga tidak perlu merasa takut atau pun khawatir untuk bepergian atau melakukan aktivitasnya sehari-hari dengan menggunakan Transjakarta," ungkap Budi.
Dua ledakan terjadi di Terminal Kampung Melayu Rabu, 24 Mei 2017 pukul 21.00 WIB. Lokasi ledakan diketahui berada di toilet umum samping Halte Busway Transjakarta Terminal Bus Kampung Melayu.
Ledakan terjadi dua kali dengan selisih waktu sekitar 10 menit, yaitu pada pukul 21.00 WIB dan pukul 21.10 WIB.
Peristiwa tersebut mengakibatkan empat orang meninggal (satu orang diduga sebagai pelaku dan tiga orang anggota Polri) dan 11 orang (enam anggota Polri dan lima orang umum) korban luka-luka.
TNI-Polri Jaga Halte Transjakarta Pasca-Bom Kampung Melayu
160 personel TNI-Polri dikerahkan untuk meningkatkan keamanan, baik bagi para penumpang maupun petugas Transjakarta.
Diperbarui 26 Mei 2017, 06:07 WIBDiterbitkan 26 Mei 2017, 06:07 WIB
Anggota Brimob mengecek kondisi dekat TKP bom bunuh diri di Halte TransJakarta Terminal Kampung Melayu, Kamis (26/5). Bom Kampung Melayu yang terjadi Rabu malam menewaskan tiga polisi dan dua orang yang diduga pelaku. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Intip Dapur Annisa Pohan yang Mewah, Serba Putih dengan Sentuhan Eropa
Tecno Camon 40 Series Debut di MWC 2025, Kamera dan AI Jadi Fitur Andalan!
Nasib Valverde Masih Menggantung Jelang Real Madrid vs Atletico di Liga Champions
Memahami Arti Handsome dan Penggunaannya dalam Bahasa Inggris
Cara Transfer Duit THR via GoPay, OVO, hingga DANA: Panduan Lengkap!
Warga Korban Banjir Bekasi Terjebak di Lantai 2 Rumah Butuh Bantuan Makanan
Akhir Pelarian Sumarno, Pencuri 2 Kilogram Emas Milik Pejabat Pemkab Tulang Bawang Lampung
Nadine Chandrawinata soal Duka dan Kenangan Mendaki Carstensz: Gunung Tak Pernah Berniat Jahat
Panduan Lengkap Waktu Sholat Balikpapan Maret 2025 dan Tips Ibadah Tepat Waktu
Apple iPad Air M3 2025 Resmi Dirilis, Berapa Harganya?
Agar Skincare Bekerja Maksimal, Begini Urutan Pemakaiannya yang Tepat
Download Alarm Sahur Mimi Peri MP3, Bangun Sahur Makin Seru