Patroli Indosiar, Kotamobagu - Seorang anak di Kotamobagu, Sulawesi Utara menghantam ayah kandungnya dengan balok kayu, lantaran tidak diberikan rokok oleh sang ayah. Korban mengalami luka berat sehingga harus dirawat di rumah sakit.
Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Kamis (23/11/2017), pria tua bernama Tinu Partas nyaris kehilangan nyawa di tangan anak kandungnya. Ia dilarikan warga ke ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Kotamobagu, Sulawesi Utara akibat luka berat di bagian wajah kepala dan kaki akibat hantaman balok.
Amukan sang anak terjadi di rumah korban di Perumahan Perbinda Biga, Kotamobagu. Kejadian terjadi saat korban sedang duduk santai di depan rumah tiba-tiba putranya datang meminta rokok, namun korban tak bisa memenuhinya karena memang tidak punya rokok. Seketika pelaku mengamuk secara brutal menghantam ayahnya dengan balok kayu.
Pelaku langsung kabur saat mengetahui ayahnya terkapar bersimbah darah. Diduga kuat amukan brutal pelaku terjadi akibat mabuk menghirup lem.
Tiga hari berselang atas bantuan warga dan keluarga, pelaku ditangkap di daerah Togop. Tanpa perlawanan, Ia langsung dijebloskan ke tahanan Polsek Urban Kotamobagu. Kebiasaan buruk pelaku mengirup lem diduga memicu tindakan agresif.
Meski masih berhubungan darah ayah dan anak, polisi tetap memproses hukum tersangka karena melakukan penganiayaan. Atas perbuatanya tersangka terancam pidana penjara 5 tahun.
Tak Dikasih Rokok, Anak Hantam Sang Ayah dengan Kayu
Perilaku agresif sang anak diketahui berasal dari lem yang dihirupnya saat kejadian.
Diperbarui 23 Nov 2017, 12:28 WIBDiterbitkan 23 Nov 2017, 12:28 WIB
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Xi Jinping Kunjungi Vietnam, Malaysia, dan Kamboja Pekan Depan, Bahas Apa?
Kerja Baru 4 Hari, Barang Majikan Langsung Digasak
Sekjen HIPMI Bongkar Latar Belakang Bahlil Sebagai Pengusaha Sukses: Sejak Dulu Sudah Naik Jet Pribadi
Cuaca Hari Ini Sabtu 12 April 2025: Pagi hingga Malam Jabodetabek Sebagian Diguyur Hujan
Cek Lokasi Banjir, Wakil Wali Kota Depok Temukan Dugaan Pembangunan Perumahan Langgar Aturan
Menyusuri Adelaide River di Australia, Petualangan Seru Melihat Aksi Spektakuler Buaya Liar
Kabupaten Bogor Dilanda Bencana Alam Selama Dua Hari: Dari Banjir hingga Gempa
Donald Trump Patok Tarif Impor 145 Persen, China: Tindakan Intimidatif Tak Akan Berhasil
Apresiasi Polri, Pakar Transportasi Sebut Mudik Lebaran Tahun Ini Lebih Berkesan
Niat Cari Burung, Remaja di Jakbar Ditemukan Tewas Tenggelam
Heboh Ambulans Kena Tilang, Gara-Gara ETLE Kurang Canggih?
Gempa Hari Ini Jumat 11 April 2025 Empat Kali Guncang Indonesia, Ini Daftarnya