Granat Meledak di Bogor, Tiga Bocah Jadi Korban

Peristiwa tersebut terjadi saat ketiga korban sedang bermain di sekitar rumah mereka di Cibungbulang, Kabupaten Bogor.

oleh Achmad Sudarno diperbarui 15 Feb 2019, 01:00 WIB
Diterbitkan 15 Feb 2019, 01:00 WIB
Ilustrasi ledakan bom
Ilustrasi ledakan bom (iStockPhoto)

Liputan6.com, Jakarta - Seorang warga Desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat tewas setelah terkena sebuah ledakan. Korban bernama Muhammad Mubarok (10) diduga tewas akibat ledakan granat di sekitar tempat mereka tinggal.

Sementara dua orang lainnya bernama Muhammad Doni (14) dan Khoirul Islami (10) dilarikan ke RSUD Leuwiliang akibat mengalami luka serius.

Peristiwa tersebut terjadi saat ketiga korban sedang bermain di sekitar rumah mereka pada Kamis (14/2/2019) sekitar pukul 14.00 WIB. Warga kemudian berhamburan keluar setelah mendengar suara ledakan. Saat warga melihat ke lokasi, ketiga korban sudah tergeletak.

Satu orang diketahui sudah dalam kondisi tidak bernyawa. Sementara dua orang lainnya selamat namun mengalami luka serius di sekujur tubuh.

"Kami melihat korban yang meninggal mengalami luka di kepala," kata Sarifudin, warga sekitar.

Sementara Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita Puspitalena membenarkan kejadian tersebut. Tiga anak menjadi korban dan satu diantaranya meninggal dunia.

"Iya kejadiannya benar," kata Ita Puspitalena melalui pesan singkat.

 

Kronologi Kejadian

Peristiwa bermula saat ketiga anak tersebut bermain di sekitar lapangan tembak, lalu mereka naik ke lereng Gunung Kapur. Di area tersebut mereka diduga menemukan bahan peledak jenis granat. Setelah itu mereka membawanya pulang.

Tak jauh dari rumah mereka, granat tersebut dibuat mainan dengan cara dipukul-pukul hingga mengakibatkan terjadinya ledakan.

Ketiga korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Leuwiliang oleh pihak keluarga dibantu warga setempat dan staf Desa Ciaruteun Ilir.

 

Saksikan video pililihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya