Nama-Nama Anggota Polri dan Kejagung yang Lolos Seleksi Capim KPK

Pelamar yang dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi akan kembali mengikuti seleksi Tes Tertulis yang digelar di Pusat Pengembangan Kompetensi ASN.

oleh Muhammad AliTim News diperbarui 24 Jul 2024, 18:31 WIB
Diterbitkan 24 Jul 2024, 18:31 WIB
Ilustrasi KPK. (Liputan6.com/Fachrur Rozie)
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (Liputan6.com/Fachrur Rozie)

 

Liputan6.com, Jakarta - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah mengumumkan 236 pendaftar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi awal untuk melanjutkan tahapan selanjutnya.

Hasil itu berdasarkan surat pengumuman nomor: 37/PANSEL-KPK/07/2024 untuk pelamar Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Masa Jabatan tahun 2024-2029.

“Yang namanya tercantum pada Lampiran I Pengumuman ini dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi,” kata Ketua Pansel Capim KPK, Muhammad Yusuf Ateh dalam surat keterangannya, Rabu (24/7/2024).

Pelamar yang dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi akan kembali mengikuti seleksi Tes Tertulis yang digelar di Pusat Pengembangan Kompetensi ASN Kementerian Sekretariat Negara, Jalan Gaharu No. 1, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (31/7/2024)

Dari sederet nama yang diumumkan lulus seleksi tes Administrasi, terdapat beberapa anggota Polri dan Kejaksaan Agung yang lolos untuk mengikuti tahap seleksi tes tertulis.

Diantaranya dari anggota Polri yang lolos ada; Irjen di Kementerian Pertanian (Kementan), Komjen Pol, Setyo Budianto; Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional Komjen Pol, RZ Panca Putra.

Kemudian, Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) Irjen Pol, Djoko Poerwanto; dan Deputi bidang Koordinasi dan Supervisi di KPK, Irjen Pol Didik Agung Wijadnarko. Selain itu ada juga Komisioner Kompolnas Poengky Indrati yang lolos.

Selanjutnya untuk anggota Kejaksaan Agung (Kejagung) yakni; Plt Deputi III Kemenkopolhukam, Sugeng Purnomo; Sesjampidsus, Andi Herman; Kapuspenkum Harli Siregar; Kejati Bali, Ketut Sumedana; ⁠Mantan Direktur Penuntutan KPK, Fitroh Rohcahyanto.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


236 Capim dan 146 Calon Dewas KPK Lolos Seleksi

Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan (Capim) dan Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah mengumumkan hasil seleksi untuk periode jabatan tahun 2024-2029.

Ketua Pansel KPK, Muhamamd Yusuf Ateh menyampaikan, dari total 318 pendaftar Capim, sebanyak 236 orang (74%) dinyatakan lolos. Sementara untuk Dewas KPK, dari 207 pendaftar, 146 orang (71%) lolos seleksi.

"Dari jumlah pendaftar tersebut, yang dinyatakan lulus sebanyak 236 orang (74%) untuk calon pimpinan KPK dan sebanyak 146 orang (71%) untuk calon Dewan Pengawas KPK," kata Yusuf di Kantor Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2024).

Yusuf juga menuturkan bahwa terjadi kenaikan jumlah pendaftar Capim dan Dewas KPK dibandingkan periode sebelumnya.

"Pada seleksi tahun 2019, dari jumlah pendaftar sebanyak 376 orang yang dinyatakan lulus seleksi administrasi sebanyak 192 orang (51%)," ucapnya.

Berikut rincian jumlah pendaftar dan yang lolos Capim dan Dewas KPK:

Capim KPK

  • Pendaftar laki-laki: 298 orang
  • Pendaftar perempuan: 20 orang 
  • Pendaftar laki-laki yang lolos: 221 orang 
  • Pendaftar perempuan yang lolos: 15 orang

Dewas KPK

  • Pendaftar laki-laki: 184 orang
  • Pendaftar perempuan: 23 orang 
  • Pendaftar laki-laki yang lolos: 130 orang 
  • Pendaftar perempuan yang lolos: 16 orang.

 

Reporter: Bachtiarudin Alam

Sumber: Merdeka.com

Infografis Jokowi dan Keluarga Dilaporkan Kolusi-Nepotisme ke KPK. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jokowi dan Keluarga Dilaporkan Kolusi-Nepotisme ke KPK. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya