JLNT Casablanca Rusak, Jokowi: Tanggung Jawab Kontraktor

Perbaikan tersebut harus menunggu cuaca di ibukota mendukung. Jika tidak, tidak menutup kemungkinan akan kembali rusak.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 05 Feb 2014, 16:50 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2014, 16:50 WIB
6foto-jalanrusakparah-140204c.jpg
Kondisi Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kampung Melayu-Tanah Abang atau biasa disebut JLNT Casablanca yang baru diresmikan akhir 2013 lalu, saat ini mengalami kerusakan. Kondisi jalan berlubang hampir di sepanjang ruas.

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengungkapkan, pemeliharaan JLNT Casablanca adalah tanggung jawab PT Istaka Karya sebagai kontraktor. Sebab, kontraktor memberi garansi pemeliharaan dan perbaikan jalan itu selama 6 bulan kepada Pemprov DKI.

"Itu tanggung jawab kontraktor. Udah diperintah. Garansi dari kontraktor 6 bulan," ujar Gubernur yang akrab disapa Jokowi itu di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (5/2/2014).

Guna memperbaiki kerusakan jalan JLNT Casablanca itu, menurut Jokowi, dibutuhkan waktu lama. Sebab, cuaca ibukota beberapa pekan ini kurang mendukung. Hujan yang terus mengguyur ibukota menjadi kendala utama perbaikan ini.

"Nunggu kalau ada matahari. Kalau matahari 2 hari berturut-turut ada, baru bisa dikerjakan. Kalau ndak ya, lobang lagi," kata mantan Wali Kota Surakarta itu. (Rmn/Ism)

Baca juga:

Anggota DPRD DKI: Proyek JNLT Casablanca Diduga Beraroma Korupsi
Ahok: Motor Berani Melintas di JLNT Casablanca? Saya Sikat Anda!
[VIDEO] Nekat Masuk Layang Casablanca, Ratusan Motor Kena Razia

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya