Liputan6.com, California - Pihak Ford Motor Company mengonfirmasi jika mereka tengah mempertimbangkan kembali untuk membangun sebuah Ford GT. Produksi ini sekaligus menandakan keikutsertaan mereka kembali di ajang balap ketahanan 24 jam Le Mans.
Melansir laman Motorauthority, Jumat (18/7/2014), Supercar Ford GT tersebut nantinya juga akan digunakan sendiri kala Ford kembali ke ajang balap Le Mans di tahun 2016 mendatang. Mobil tersebut sekaligus merayakan 50 tahun kemenangan Ford GT di tahun 1966.
Ford GT yang akan digunakan pada ajang balap ketahanan tersebut dibangun dari platform Ford GTE yang merupakan gen supercar versi produksi dari Ford. Sementara, mesinnya akan dilansir dari milik Mustang.
Selain Ford, pabrikan lain yang akan kembali turut serta di ajang balap Le Mans di tahun 2016 adalah McLaren. Di ajang tersebut, Ford akan berkompetisi dengan perusahaan otomotif papan atas lainnya, seperti Aston Martin, Chevrolet, Dodge, Porsche dan Ferrari.
Menurut kabar, Ford GT terbaru akan digarap dengan bantuan beberapa perusahaan otomotif lainnya. Tercatat, Lambda Performance asal Jerman, Matech dari Swiss, serta Galpin akan bertugas untuk meracik mesin supercar yang akan mengusung nama GTR-1 tersebut.
Sayangnya, hingga saat ini pihak Ford belum juga memperkenalkan purwarupa supercar mereka yang akan ikut serta di ajang Le Mans mendatang. Biasanya, sebuah perusahaan otomotif akan mengujicoba sekaligus memperkenalkan mobil yang mereka pakai. (Ysp/Des)
Ikuti Ajang Le Mans, Ford Siapkan Supercar Baru
Supercar Ford GT juga akan digunakan saat Ford kembali ke ajang balap Le Mans tahun 2016 mendatang.
Diperbarui 20 Jul 2014, 09:59 WIBDiterbitkan 20 Jul 2014, 09:59 WIB
Supercar Ford GT juga akan digunakan saat Ford kembali ke ajang balap Le Mans tahun 2016 mendatang.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Opor Ayam Lebaran, Hidangan Istimewa untuk Momen Spesial
4.971 KK di Bojong Kulur Terdampak Banjir Luapan Sungai Cikeas dan Cileungsi
Tak Banyak yang Tahu! Ini 10 Fakta Menarik Nagita Slavina, Termasuk Kuliah di UI
Top 3 Berita Hari Ini: Menu Sahur di Rumah Raffi Ahmad Jadi Sorotan, Warganet Sebut Tetap Merakyat
Liverpool Siapkan Suksesor Salah, Cari dari Sesama Klub Liga Inggris
Pemkab Pesawaran Tak Mampu Biayai PSU Pilkada Rp17 Miliar, Lalu?
Arti Zakat Menurut Bahasa: Tak Sekedar Kewajiban Umat Islam
Yoriko Angeline Perankan Latifah di Santri Pilihan Bunda 2, Begini Karakternya
Buah Nanas Manis dan Segar, Tapi Benarkah Bisa Menaikkan Gula Darah?
Nikita Mirzani Dicecar 109 Pertanyaan Sebelum Ditahan Polisi, Apa Saja yang Digali?
Apa yang Harus Dilakukan Saat dan Setelah Banjir? Panduan Siaga Bencana
Hasil IBL 2025: Start Mulus Pelita Jaya di GMSB, Sikat Bali United