Liputan6.com, Roma - Tak cuma menjadi andalan Yamaha di balapan MotoGP, tangan dingin Valentino Rossi nampaknya turut dikerahkan guna menjajal motor sport terbaru.
Ya, pebalap asal Italia itu diberi kesempatan untuk memerawani Yamaha R1, sebelum disingkap di gelaran EICMA pada 3 November mendatang.
Melansir laman Visordown, Rabu (8/10/2014), Rossi bakal menguji kemampuan motor anyar tersebut di sela-sela jeda GP Motegi yang digelar akhir pekan ini. Selain itu, motor juga bakal disiksa The Doctor di sirkuit Philip Island pada 19 Oktober.
Berdasarkan video penggoda, YZF-R1 hadir mengadopsi lengan ayun belakang satu sisi dan garpu yang bisa disesuaikan. Tak luput, Yamaha juga menggunakan kaliper rem dengan ukuran yang lebih besar pada kuda besi anyarnya ini.
Pabrikan berlogo garpu tala itu menjanjikan, performa dari mesin R1 generasi terbaru ini lebih buas daripada pendahulunya. Motor menggunakan konfigurasi mesin empat silinder dan bukan tiga silinder seperti desas-desus yang sempat santer berhembus.
Adapun, pabrikan bakal menetaskan Yamaha R1 dalam dua versi, yakni balap dan versi standar.
Untuk versi balap, motor memiliki mesin dengan tenaga 230 horse power (HP) serta dibekali fitur kontrol traksi baru dan suspensi elektrik pada bagian belakang. Sedangkan, Yamaha R1 versi standar disokong mesin dengan tenaga lebih rendah yang dikombinasikan sistem transmisi dual-clutch. (Ysp/Des)
Valentino Rossi Siap Perawani Yamaha R1 Terbaru!
Valentino Rossi akan melakukan sesi uji coba di jeda balap MotoGP.
diperbarui 08 Okt 2014, 18:07 WIBDiterbitkan 08 Okt 2014, 18:07 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami RAV Endpoint Protection: Keamanan Komprehensif untuk Perangkat Anda
Tradisi Khofifah Ziarah Kubur ke Makam Orang Tua di Hari Pencoblosan Tiap Ikut Pilgub Jatim
Quick Count Pilkada 2024, Simak Langsung Melalui Link Ini
Anies Baswedan Gestur 3 Jari Saat Nyoblos di Lebak Bulus: Kita Ingin Jakarta Menyala
Pilkada 2024 Digelar Serentak Hari Ini, Warganet: Jangan Lupa Nyoblos di TPS
Pramono Anung Ngaku Tidur Nyenyak Sebelum Pencoblosan
Ditemani Istri dan Anaknya, Pramono Anung Gunakan Hak Pilihnya di TPS 046 Cipete Selatan
Harga Emas Antam Naik Rp 5.000 di Hari Pilkada Serentak, Cek Daftarnya
Prabowo Nyoblos Pilkada Jawa Barat di TPS 008 Bojong Koneng
BRI Beri Akses Pembiayaan dan Pendampingan bagi UMKM di Merauke
Infografis 5 Provinsi Potensi Kerawanan Tinggi Saat Pilkada 2024 dan Lokasi TPS Prabowo, Gibran, Megawati Serta Jokowi
Kumpulan Hoaks Seputar Kecelakaan Transportasi, dari Kapal Laut sampai Kereta Cepat