Tata Motors Besut Mobil Pikap Listrik Murah

Varian listrik pada keluarga Tata Ace ini bakal diperkenalkan pada penghujung 2015.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 30 Jan 2015, 14:26 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2015, 14:26 WIB
Pikap Murah Tata Motors Bakal Hadir Dalam Versi Listrik
Varian listrik pada keluarga Tata Ace ini bakal diperkenalkan pada penghujung 2015.

Liputan6.com, New Delhi - Sebagai pabrikan otomotif yang memproduksi kendaraan komersial, Tata Motors nampaknya tak mau ketinggalan dalam mengembangkan sebuah model unggulannya, Ace.

Ya, setelah dilepas dengan mesin berbahan bakar bensin dan diesel, pabrikan asal India itu kini dilaporkan tengah menggarap varian listrik. Demikian dilansir dari Motorbeam, Jumat (30/1/2015).

Kabarnya, untuk menekan harga jual, Tata bakal mengemas mobil pikap listriknya ini dengan transmisi otomatis dan tanpa pendingi udara. Saat dipasarkan, mobil pikap ini bakal mengusung nama Tata Ace Electric.

Adapun, Tata Ace Electric ini akan menggunakan sumber tenaga berupa baterai lithium-ion  yang dipasok langsung dari Tiongkok.

Sementara itu, Tata Ace Electric memiliki bobot maksimum 1,6 ton dan hanya bisa dikendarai dengan kecepatan maksimal 50 km/jam. Praktis mobil ini lebih lambat dibandingkan Tata Ace Diesel (90 km/jam) dan Super Ace (125km/jam).

Meski tak bisa digeber dengan kecepatan tinggi, torsi Tata Ace Electric ini bisa dihandalkan. Bahkan torsi maksimal pikap ini sudah bisa dirasakan ketika mesin baru dinyalakan.

(Ysp/Gst)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya